Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Tak Sesuai Harapan Shin Tae-yong, Indonesia Tantang Korsel di Perempatfinal Final Piala Asia U-23

×

Tak Sesuai Harapan Shin Tae-yong, Indonesia Tantang Korsel di Perempatfinal Final Piala Asia U-23

Sebarkan artikel ini
1000367747
Pertandingan antara Korsel melawan Jepang dan klasemem Grup B. (Kalimantanpost.com/Instagram garudafansbook)

QATAR, Kalimantanpost.com – Keinginan pelatih tim nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong ketemu Jepang di perempatfinal Piala Asia U-23 akhirnya tak terwujud.

Pasukan Garuda Muda yang menjadi runner up Grup A akan menantang Korea Selatan (Korsel) di delapan besar menyusul kemenangan tim berjuluk The Taeguk Warriors 1-0 atas Jepang dalam pertandingan terakhir Grup B di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Senin (22/4/2024).

Baca Koran

Berkat kemenangan itu membuat Korea Selatan meraih sembilan poin dan menjadi juara grup B. Sementara Jepang sebagai runner up dengan raihan enam poin.

Jepang sendiri akan ketemu tuan rumah Qatar yang menjadi juara Grup A dalam pertandingan perempatfinal pada Kamis (25/4) pukul 21.00 WIB.

Sementara duel Indonesia melawan Korsel akan digelar Jumat (26/4) pukul 00.30 WIB.

“Saya pikir lebih baik ketemu Jepang ketimbang Korsel,” ucap Shin Tae-yong dalam suatu kesempatan.

Tak inginnya Shin Tae-yong ketemu Korsel, karena merupakan asal negaranya dan pernah menangani timnas tersebut.

Baik Shin Tae-yong maupun kubu Korsel sudah saling mengetahui strategi, taktik dan gaya permainan masing-masing. Korsel secara materi pemain unggul kualitas pemain dan tampil cukul militan.

Ini yang mungkin dikhawatirkan Shin Tae-yong. Namun, keuntungan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong juga mengetahui filosofi, karakter dan gaya permainan Korsel, karena pernah menjadi pemain dan pelatih Timnas Negeri Gingseng tersebut.

Dalam pertandingan terakhir Grup B, Jepang dan Korsel menurunkan pemain pelapis, tapi tetap tampil menyerang.

Jepang mendominasi penguasaan bola dan kerap melancarkan serangan ke gawang Korsel. Namun, The Taeguk Warriors juga tidak tinggal diam begitu saja. Mereka juga beberapa kali mengancam gawang Jepang, namun skor 0-0 tidak berubah di babak pertama.

Baca Juga :  Serunya Persaingan Tim Zona Degradasi, Peringkat ke-13 Hingga 17

Di babak kedua, jalannya pertandingan berjalan sengit. Jepang masih mendominasi penguasaan bola dan terus mencoba menekan Korea Selatan.

Asik menyerang, gawang Jepang justru bobol di menit ke-75. Memanfaatkan umpan Lee Tae-seok, Kim Min-Woo berhasil menyelesaikan peluang itu menjadi gol. Korea Selatan unggul 1-0 atas Jepang.

Jual beli serangan berlanjut, namun kedudukan 1-0 bertahan untuk kemenangan Korea Selatan.

Di pertandingan lainnya Grup B, China U-23 menundukkan Uni Emirat Arab (UEA) 2-1 pada Senin (22/4/2024) malam WIB.

Dengan hasil di laga Stadion Abdillah, Doha, Qatar tersebut, China U-23 menempati posisi tiga klasemen Grup B dengan raihan tiga poin, tepat di atas UEA yang gagal mencetak satu poin pun. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan