Kasongan, KP – Akibat curah hujan tinggi disejumlah daerah termasuk di Kecamatan di bagian hulu Katingan cukup tinggi sehingga kondisi banjir tak terhindarkan, begitu juga di bagian tengah Katingan dan bagian Hilir Katingan.
“Saya sudah mendapat laporan dari Camat di bagian Hulu Katingan seperti Kecamatan Katingan Hulu, Marikit dan Katingan Tengah di Tumbang Samba telah dilanda banjir, ” sebut Sekda Katingan Pransang. S.Sos, Selasa (28/5/2024) di Kasongan kepada KP.
Sebut Sekda, berdasarkan laporan dari Camat terjadi banjir, merendam beberapa jalan dan rumah masyarakat serta jalan antar desa, ” untuk itu, saya minta Camat tetap stanbay, meski ada kegiatan bisa saja di wakili sekcamnya, dan Camat tetap stanbay hingga kondisi air banjir telah surut,” tegasnya.
Sebut Sekda Katingan Pransang.S.Sos, Pemkab Katingan telah menyiapkan beberapa tenaga dipemerintah, baik Satpol-PP, Damkar serta pihak BPBD, ” karena telah menyiapkan peralaran seperti speed boat, perahu karet, serta peralatam lapangan lainnya,” kita juga sambil menunggu perkembangan laporan dari pihak Kecamatan, “ujarnya.
Selain itu, tambah Sekda Pransang.S.Sos, bahwa laporan Camat di bagian hulu Katingan sudah surut, dan tinggal di bagian tengah Katingan serta bagian hilir Katingan, sedang tunggu kiriman air banjir dari hulu Katingan, ” kita persiapkan personil baik Pol -PP dan Perhubungan serta akan lakukan rapat dengan Forkopimda untuk koordinasi dalam waktu dekat ini terkait banjir landa Kabupaten Katingan saat ini, ” tuturnya. (Isn/K-10)