Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Indonesia U-23 Datangkan Elkan Baggott dan Dewangga, Guinea Panggil Pemain La Liga Getafe di Play Off Olimpiade

×

Indonesia U-23 Datangkan Elkan Baggott dan Dewangga, Guinea Panggil Pemain La Liga Getafe di Play Off Olimpiade

Sebarkan artikel ini
IMG 20240504 WA0010 e1714810461487
Timnas Indonesia panggil dua pemain belakang, Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga menghadapi pertandingan melawan Guinea di play off Olimpiade pada Kamis (9/5/2024) pukul 20.00 WIB. (Kalimantanpost.com/Instgaram elkanbaggott/garudafansbook)

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Masih belum tampil center back Rizky Ridho dan tak ada kepastian Justin Hubner, membuat manajemen Timnas U-23 Indonesia mengantisipasi dengan mendatangkan dua pemain Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga menghadapi pertandingan play off Olimpiade pada Kamis (9/5/2024) pukul 20.00 WIB.

“Elkan kami panggil dan Dewangga kami urus visanya,” kata Manajer Timnas Indonesia Sumardji, Sabtu (4/5/2024).

Baca Koran

Sementara itu, Justin Hubner yang sebelumnya akumulasi kartu kuning di pertandingan semifinal dan perebutan juara ketiga Piala Asia U-23 akan diusahakan bisa tampil melawan Guinea.

“Kami sedang komunikasi dengan Cerezo Osaka agar Justin Hubner diizinkan perkuat Timnas U-23 di play off,” ujar asisten pelatih Nova Arianto.

Apabila Elkan, Dewangga dan Justin bisa main, posisi center back krisis pemain akan bisa teratasi dan Nathan Tjoe-A-on bisa dikembalikan ke posisi awal sebagai play maker atah pengatur serangan.

Sewaktu melawan Irak diperebutan juara ketiga Piala Asia pada Jumat (4/5) dinihari, Nathan terpaksa dijadikan center back karena ketiadaan pemain lain yang setara untuk menggantikan peran Rizky Ridho yang mendapat kartu merah melawan Uzbekistan.

Sementara itu Guinea juga diperkirakan akan memanggil pemainnya yang pernah tampil apik bersama Barcelona pada musim 2020/2021 lalu, Ilaix Moriba.

Ilaix pada usia 18 tahun telahditurunkan Barcelona di 14 laga La Liga Spanyol.

Kini Ilaix Moriba berstatus sebagai pemain RB Leipzig, tapi diipinjamkan ke Getafe pada Januari 2024 dan telah tampil dengan klub tersebut dalam 10 pertandingan La Liga.

Ilaix Moriba yang sekarang berusia 21 tahun merupakan andalan Guinea di level senior dan tampil di Piala Asia 2023 lalu .

Nah, apakah Ilaix Morib akan memperkuat Guinea melawan Indonesia di Play Off? Semoga tidak bisa mendapat Izin dari Getafe.

Baca Juga :  Peringati Harlah PSSI ke-95, Bang Hasnur Ziarah ke TMP dan Makam H Ismairi

Selain Ilaix Morib, dilansir Transfermarkt, terdapat 20 pemain abroad di Guinea U-23. Dari jumlah tersebut 16 di antaranya menjalani karier di Eropa, dan Prancis menjadi negara yang paling banyak dituju pemain Guinea.

Terdapat empat pemain Guinea U-23 yang memperkuat klub Perancis, yakni Elhadj Bah, Ousmane Camara, Madiou Keita, dan Lassana Diakhaby. Namun, keempat nama tersebut memperkuat klub kasta kedua Liga Perancis.

Materi pemain yang berkipra di Liga Eropa, Guinea pub memiliki rangking bagus diperingkat 76 FIFA sedangkan Indonesia 134 FIFA. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan