Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Derap Nusantara

Pemkot Tangerang Ajak Swasta Kolaborasi Percepat Penurunan Stunting

×

Pemkot Tangerang Ajak Swasta Kolaborasi Percepat Penurunan Stunting

Sebarkan artikel ini
IMG 20240622 WA0015 e1719033732866
- Wali Kota Nurdin saat menjelaskan mengenai penerapan PHBS dalam mencegah stunting. (Antara/Repro Pemkot Tangerang)

TANGERANG, Kalimantanpost.com – Pemerintah Kota Tangerang, Banten mengajak pihak swasta dan elemen masyarakat lain untuk berkolaborasi terkait percepatan penurunan stunting dengan mensosialisasikan agar orang tua membawa anaknya ke posyandu untuk dilakukan intervensi.

“Tidak ada kata terlambat untuk cegah stunting, karena kita semua punya peran untuk cegah stunting sebelum genting. Ajak anak-anak ke posyandu untuk diperiksa,” kata Pj Wali Kota Tangerang Nurdin di Tangerang, Sabtu (22/6/2024).

Baca Koran

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang menggelar intervensi serentak pencegahan stunting di 1.097 posyandu mulai tanggal 1- 30 Juni 2024. Kegiatan itu dikemas dalam program Gerakan Serentak untuk Anak Tangerang Sehat dan Cerdas (Gertak Tangkas) di 13 kecamatan.

Sementara itu, hingga tanggal 20 Juni 2024, dari target 80.000 balita, sebanyak 66.317 balita atau 83,5 persen sudah di skrining di posyandu.

Pj Wali Kota juga menekankan mengenai pentingnya menerapkan perilaku hidup bersih sehat (PHBS) oleh masyarakat sebagai upaya pencegahan stunting.

“Karena penanganan stunting ini bukan hanya soal kesehatan ataupun gizi buruk, tetapi juga soal budaya. Dimana PHBS harus dibudayakan bukan hanya sejak dini, tetapi sejak bayi di dalam kandungan,” kata dia

Oleh karena itu, perlu adanya edukasi yang komprehensif tidak hanya bagi para orang tua, tetapi juga kepada anak-anak dan remaja sebagai para calon orang tua di masa depan.

“Sosialisasi pemahaman dan pencegahan stunting merupakan sebuah langkah penting yang dilakukan Pemkot Tangerang untuk memastikan integrasi intervensi penurunan stunting secara bersama-sama,” kata dia.

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinkes Kota Tangerang Mugiya Wardhany mengimbau kepada orang tua untuk membawa anaknya ke posyandu terdekat untuk dilakukan pemeriksaan stunting maupun TBC. Sebab, jika ditemukan indikasi stunting bisa segera ditangani.

“Pemkot Tangerang memastikan pada Juni ini, 100 persen anak di Kota Tangerang datang ke posyandu untuk diukur pertumbuhannya dari berat badan, panjang atau tinggi badan,” paparnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin menjelaskan Dinas Pendidikan bersama Korwil Pendidikan 13 kecamatan tengah memasifkan sosialisasi dan edukasi terkait stunting, dimana pencegahan yang dilakukan dari lingkungan sekolah.

“Mulai dari mewajibkan program Sekolah Sehat di seluruh sekolah, memasifkan imunisasi pelajar, PHBS, hingga Kantin Sehat dan lainnya. Oleh karena itu, sosialisasi cegah stunting sebelum genting ini akan berlangsung di 13 kecamatan, dengan rangkaian kegiatan yang variatif,” kata dia.

Tren prevalensi stunting pada balita di Kota Tangerang mengalami penurunan dari tahun 2018, di angka 19,1 persen menjadi 11,8 persen di tahun 2022.

Kenaikan terjadi pada tahun 2023, dengan angka 17,6 persen, meskipun masih di bawah angka Provinsi Banten, yaitu 24 persen dan nasional di 21,5 persen. (Antara/Tim Kalimantanpost.com)

Iklan
Iklan