Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kalteng

Wagub Kalteng Edy Pratowo Tegaskan Pancasila Pemersatu Bangsa

×

Wagub Kalteng Edy Pratowo Tegaskan Pancasila Pemersatu Bangsa

Sebarkan artikel ini
IMG 20240601 WA0020
- Wakil Gubernur (Wagub) Kalimatan Tengah (Kalteng) H Edy Pratowo bersama jajaran Pemerintah Provinsi mengikuti upacara hari lahir Pancasila secara virtual,di Palangka Raya, Sabtu (1/6/2024). (Kalimantanpost.com/Repro humaspemprovkalteng)

PALANGKA RAYA, Kalimantanpost.com – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimatan Tengah (Kalteng) H Edy Pratowo bersama jajaran Pemerintah Provinsi mengikuti upacara hari lahir Pancasila secara virtual,di Palangka Raya, Sabtu (1/6/2024).

Upacara peringatan hari hahir Pancasila tersebut dipusatkan di Lapangan Garuda Pertamina Hulu Rokan, Dumai, Provinsi Riau dihadiri secara langsung oleh Presiden RI Joko Widodo selaku Inspektur Upacara, dan bertindak sebagai Komandan Upacara Kombes Pol. Andri Ananta Yudhistira.

Baca Koran

Presiden RI Joko Widodo dalam amanatnya menyatakan, patut bersyukur bahwa negara Indonesia tetap kokoh, terus stabil, bersatu padu dan ekonominya terus tumbuh, di tengah gempuran dunia yang penuh dengan ketidakpastian.

Presiden mengatakan, di tengah dunia yang dilanda berbagai krisis, dalam politik yang penuh tekanan dan rivalitas harus selalu optimis, karena Indonesia memiliki Pancasila yang memandu arah bangsa.

“Kita punya modal sosial dan modal budaya yang kokoh, sumber daya manusia, serta sumber daya alam yang melimpah. Kita harus terus perkokoh kemandirian bangsa dan berdikari dalam ekonomi,’ ujarnya.

Menurut Presiden RI, nilai-nilai Pancasila harus diaktualisasikan, diwariskan dalam perilaku nyata dan kebijakan-kebijakan nyata, yang jelas hasil dan manfaatnya dapat dirasakan oleh rakyat di tengah perkembangan zaman ini, sehingga kehadiran Pancasila diharapkan sebagai pembebas ketergantungan bangsa Indonesia dari pihak asing.

Saat ini demografi Indonesia didominasi oleh generasi Y, generasi Milenial, generasi Z dan generasi Alfa, oleh karena itu cara mensosialisasikan Pancasila juga harus dengan cara-cara mereka, melalui praktek-praktek teladan yang nyata dengan menggunakan dan mengembangkan budaya Indonesia.

“Saya mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk terus memegang teguh nilai-nilai Pancasila, menunjukkannya dalam ucapan, perilaku dan kebijakan yang berpihak nyata kepada seluruh rakyat Indonesia, dan menjadikan Indonesia berwibawa di mata dunia,” tandasnya.

Baca Juga :  Gubernur Kalteng Gratiskan Seragam SMA Sederajat

Seusai mengikuti upacara secara virtual, Wagub Kalteng H. Edy Pratowo mengatakan, sesuai dengan amanat Presiden RI Pancasila adalah pemersatu bangsa dan sebagai falsafah.

“Dengan kita memperingati hari lahir Pancasila, diharapkan menjadi daya ikat yang memiliki korelasi untuk mempersatukan seluruh rakyat,” ucap Wagub.

Momentum hari lahir Pancasila ini sangat baik bagi kita sebagai anak bangsa, untuk terus mempererat persatuan dan kesatuan dalam membangun daerah kita, Kalimantan Tengah untuk lebih maju lagi, terutama dalam menghadapi agenda besar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada bulan November 2024 yang akan datang.

“Meskipun dalam pelaksanaannya nanti ada perbedaan-perbedaan, namun kita berharap dengan semangat Pancasila sebagai falsafah bangsa mampu mempersatukan masyarakat Kalteng, ” tukasnya.

Pada upacara tersebut, hadir unsur Forkopimda, kepala perangkat daerah dan pimpinan instansi vertikal se Kalteng, pimpinan Perbankan/BUMN/BUMD, serta anggota Paskibraka tingkat Provinsi Kalimantan Tengah. (drt/KPO-3)

Iklan
Iklan