Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Elkan Baggot Pertontonkan Latihan Bersama Ipswich Town, Kembali akan Dipinjamkan?

×

Elkan Baggot Pertontonkan Latihan Bersama Ipswich Town, Kembali akan Dipinjamkan?

Sebarkan artikel ini
IMG 20240707 WA0009
Pemain timnas Indonesia, Elkan Baggot (tengah tanpa rompi hitam) saat mengikuti latihan di klubnya Ipswich Town guna menghadapi Kompetisi Liga Primer Inggris tahun 2024/2024. (Kalimantanpost.com/Instagram elkanbaggot)

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Bek tengah tim nasional Indonesia, Elkan Baggot mengunggah fotonya di instagram pribadinya saat mengikuti latihan di klub Ipswich Town untuk persiapan menghadapi Kompetisi Liga Primer Inggris tahun 2024/2024.

Di empat foto itu, pemain kelahiran 23 Oktober 2002 ini terlihat berlari mengitari lapangan, main game serta latihan fisik dan rehat bersama rekan-rekannya satu klub.

Baca Koran

Di bawah foto, Elkan Baggot menulis di statusnya, minggu pertama latihan bersama Ipswich Town.

Walau pun sudah ikuti berlatih dengan klubnya, tapi nasib
bek muda bertinggi 196 cm ini belum pasti akankah diikutsertakan membela Ipswich Town di Liga Primer Inggris yang begitu keras persaingannya.

Kondisi tersebut menjadi dilematis bagi pemain Timnas Indonesia, karena ingin mendapatkan menit bermain yang lebih banyak untuk meningkatkan kemampuannya.

Bila bertahan, akan menghadapi persaingan ketat di posisi bek tengah. Ada empat pemain lain yang mengisi posisi tersebut, yaitu Luke Woolfenden, George Edmundson, Axel Tuanzebe, dan Cameron Burgess yang lebih senior dan berpengalaman.

Alternatif kedua untuk menambah jam terbang dengan kembali dipinjamkan ke klub lain.

Pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna, berencana untuk meminjamkan Baggott ke klub lain.

“Kami sedang membahas hal itu (meminjamkan Elkan Baggott ke klub lain). Saya akan berbicara dengan Elkan Baggott awal minggu depan,” kata McKenna, dikutip dari TWTD.

McKenna memahami kualitas Baggott dan yakin dengan lebih banyak menit bermain, kemampuannya akan semakin terasah.

“Kami menyukai kualitas Elkan Baggott. Ia memiliki kualitas yang sangat bagus. Penting bagi pemain muda untuk mendapatkan menit bermain,” jelas McKenna, yang pernah menjadi asisten pelatih Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United.

Musim lalu, Baggott dipinjamkan ke Bristol Rovers di League One dan mencatatkan 14 penampilan dengan satu gol dan satu assist. Pengalaman itu menunjukkan dia mampu bersaing di level profesional.

Baca Juga :  Sebanyak 143 Atlet Bersaing di Kejurprov Panjat Tebing Kalsel 2025 di Tabalong

Ditunggu perkembangannya ke klub mana Elkan Baggott dipinjamkan di musim kompetisi tahun 2024/2025 ini. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan