Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Filipina Bangkit dari Keterpurukan, Taklukkan Timor Leste 2-0

×

Filipina Bangkit dari Keterpurukan, Taklukkan Timor Leste 2-0

Sebarkan artikel ini
1000482795
Timnas U-19 Filipina saat bertanding.melawan Timnas U-19 Indonesia di partai pembuka Grup A Piala AFF U-19 2024. (Kalimantanpost.com/Repro laman PSSI).

SURABAYA, Kalimantanpost.com – Timnas U-19 Filipina mulai bangkit dari keterpurukan dengan menaklukkan Timor Leste 2-0 dalam pertandingan kedua Grup A Piala AFF U-19 2024 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (20/7) sore WIB.

Sebelumnya di partai pembuka Filipina dibantai Timnas U-19 Indonesia 0-6, sedangkan Timor Leste menang atas Kamboja 3-2.

Baca Koran

Berkat kemenangan ini, Filipina meraih 3 poin dari sekali menang dan satu kali kalah sekaligus membuka asa lolos ke semifinal ASEAN U-19 Boys Championship 2024 sebagai runner up terbaik asalkan dipertandingan terakhir menang lawan Kamboja.

Lalu saingannya runner Grup C ada nanti kalah dan seri, berarti Filipina bisa. Namun, bila di partai terakhir kalah lawan Kamboja berarti Filipina tak lolos.

Sementara peluang Timor Leste menjadi runner up terbaik sangat tipis mengingat di pertandingan terakhir ketemu tuan rumah Indonesia. Kecuali Timor Leste bisa bikin kejutan dengan menumbangkan Garuda Muda.

Melawan Timor Leste, ternyata mental dan kepercayaan diri pemain Filipina bisa bangkit.

Ini dibuktikan mampu menjebol gawang Timor Leste di menit 12 melalui Banatao Otu Abang lewat sundulan kepalanya memanfaatkan umpan dari Moya Noelle Justin Roxas.

Unggul 1-0, Filipina semakin menafsu menambah gol tapi gagal. Sebaliknya, Timor Leste hanya mengandalkan serangan balik, tapi selalu berhasil dimentahkan lini belakang Filipina.

Filipina kembali menambah gol kedua melalui Banatao Otu Abang di menit ke-61 memanfaatkan bola liar yang meluncur ke kotak penalti Timor Leste.

Kedudukan 2-0 bertahan hingga pertandingan berakhir. (ful/KPO-3)

Hasil Pertandingan
Grup A
Rabu (17/7/2024)

  • Timor Leste vs Kamboja 3-2
  • Indonesia vs Filipina 6-0

Sabtu (20/7/2024)

  • Filipina vs Timor Leste 2-0

Jadwal Pertandingan
Sabtu (20/7/2024)

Baca Juga :  Ancaman Zona Degradasi Hantui Barito Putera Usai Dikalahkan Persita 1-2
  • Indonesia vs Kamboja Pukul 19.30 WIB

Klasemen Sementara

  1. Indonesia 1 1 0 0 6-0 3
  2. Timor Leste 2 1 0 1 3-4 3
    3..Filipina 2 1 0 1 2-6 3
  3. Kamboja 1 0 0 1 2-3 0

Iklan
Iklan