Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
HEADLINEHukum & Peristiwa

Satpolairud Polresta Banjarmasin Gelar Perpustakaan Keliling di Persisir Sungai Martapura

×

Satpolairud Polresta Banjarmasin Gelar Perpustakaan Keliling di Persisir Sungai Martapura

Sebarkan artikel ini
IMG 20240720 WA0018 e1721454455468
Meningkatkan minat baca anak-anak, jajaran Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polresta Banjarmasin menggelar Kapal Perpustakaan Keliling (Pusling) di seputaran Sungai Martapura, tepatnya di Kelurahan Sungai Bilu Kecamatan Banjarmasin Tengah, Kamis (19/7/2024). (Kalimantanpost.com/Andoy)

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Meningkatkan minat baca anak-anak, jajaran Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polresta Banjarmasin menggelar Kapal Perpustakaan Keliling (Pusling) di seputaran Sungai Martapura, tepatnya di Kelurahan Sungai Bilu Kecamatan Banjarmasin Tengah, Kamis (19/7/2024)

Berbeda dengan Perpustakaan Palnam yang menggunakan mobil Pusling,
anggota Satpolairud Polresta Banjarmasin, membawa buku bacaan anak-anak dengan kapal KP XIII-1001-28.

Baca Koran

Kedatangan Kapal Pusling tersebut langsung ‘diserbu’ sekitar 20 anak-anak dan secara bergantian meminjam buku dan membacanya di dalam kapal.

Kasat Polairud Polresta Banjarmasin, AKP Dading Kalbu Adie, ST, MM, Jumat (19/7/2024) mengatakan Kapal Pusling itu merupakan program dari Korpolairud Bahakam Mabes Polri supaya bisadibaca dikalangan anak-anak yang tinggal dipersisir sungai.

Buku-buku tersebut, lanjut dia, sebagian juga sudah diletakan di Perpustakaan Apung Lanting Pintar milik Sat Polairud Polresta Banjarmasin yang terletak di tepian Sungai Barito kawasan Alalak Tengah Banjarmasin Utara.

“Sebagian lagi akan kita letakan di Perpustakaan Speed Keliling untuk di bawa ke daerah pesisir Sungai. Jadi, mereka yang tak bisa datang ke sini (Perpustakaan Apung) juga bisa menikmati bacaan ini. Minat baca anak-anak di pesisir cukup tinggi,” ujar Dading.

Hal itu dibuktikan dengan adanya anak-anak yang datang untuk mencari refrensi bacaan guna mendukung pembelajaran offline yang berlangsung beberapa saat lalu. (Andoy/KPO-3)

Baca Juga :  Gatensi Kalsel Imbau Warga Cek Ulang Pondasi Rumah Usai Bencana Rob
Iklan
Iklan