Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Kalsel

Perkuat Kerjasama Melalui Jambore Kader PKK Banjarbaru

×

Perkuat Kerjasama Melalui Jambore Kader PKK Banjarbaru

Sebarkan artikel ini
Hal 10 3 KLm BJB 1 11
FOTO BERSAMA- Ketua TP PKK Kota Banjarbaru, Vivi Zubedi foto bersama siswa TK Joyce Banjarbaru. (KP/Devi)
Iklan

Banjarbaru, Kalimantanpost.com- Jambore kader PKK tingkat Kota Banjarbaru 2024 digelar untuk memperkuat peran serta kader PKK dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Banjarbaru.

Walikota Banjarbaru, H. M. Aditya Mufti Ariffin, SH, MH melalui Asisten II Bidang Perekonomian Sri Lailana menyampaikan, dirinya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh kader PKK Kota Banjarbaru yang selama ini telah berperan banyak dalam menyukseskan program pemerintah dan 10 program pokok PKK dengan turun langsung ke lapangan dan bertemu dengan masyarakat.

Baca Koran

“Dalam rangka mewujudkan tujuan pembangunan nasional, maka dibutuhkan banyak peranan dari berbagai stakeholder dan salah satunya adalah keluarga. Keluarga memiliki andil besar dalam membentuk sebuah keluarga Indonesia yang bermartabat,” ujarnya.

Acara pembukaan ini dihadiri oleh berbagai pejabat kota, termasuk Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APMP2KB) Kota Banjarbaru, serta para kader PKK dari seluruh kecamatan di Banjarbaru.

Dalam pembukaan Jambore kali ini, disuguhkan juga penampilan seni dari TK Joyce Banjarbaru dan hiburan lainnya yang meriah. Selain itu, juga dilakukan lomba-lomba yang seru.

Sementara itu Ketua Tim Penggerak PKK Kota Banjarbaru, Vivi Mar’i Zubedi menyampaikan, dalam momentum ini sangat berharga, di mana ini merupakan ajang silaturahmi juga kegiatan yang menjadi wadah untuk berbagi pengalaman, belajar dari satu sama lain serta memperkuat tekad dan semangat dalam melaksanakan tugas-tugas.

“Saya percaya melalui kegiatan ini kita dapat terus memperbaiki diri dan menyempurnakan peran kita dalam mendukung program-program Pemko Banjarbaru, khususnya dalam peningkatan kualitas hidup keluarga dan masyarakat” katanya.

Jambore Kader PKK tingkat Kota Banjarbaru 2024 ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan kapasitas kader serta meningkatkan efektivitas program-program PKK di tingkat kecamatan. (Dev/K-3)

Baca Juga :  Ombudsman Kalsel Minta Stop Pungutan di Dunia Pendidikan
Iklan
Iklan