Kandangan, KP – Penjabat (Pj) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Hermansyah, bersama Pj Ketua TP PKK Rusnawati, memantau pelaksanaan Gelar Pangan Murah di depan Taman Palidangan Sehati, Jalan Pendidikan, Kandangan, Rabu (7/8/2024) pagi.
Kegiatan diadakan Pemerintah Kabupaten HSS, dalam rangka penanganan sekaligus pengendalian inflasi.
Serta, melayani masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok rumah tangga dengan harga yang relatif lebih murah dari harga pasar, guna mewujudkan stabilisasi pasokan di HSS.
Pasar murah menyediakan bahan pokok seperti beras, gula pasir, minyak goreng, bawang merah, bawang putih, telor ayam, garam, susu, sayur mayur, roti, sirup dan pangan lainnya.
Pj Bupati HS Hermansyah menjelaskan, tujuan kegiatan tersebut adalah membantu pemenuhan kebutuhan bahan pokok bagi masyarakat.
“Kegiatan pangan murah ini maksudnya kita memberikan subsidi kepada masyarakat agar membeli kebutuhan pokok ini bisa lebih murah dan ini juga mengatasi inflasi di daerah kita,” ujarnya.
Masyarakat terlihat antusias memanfaatkan kesempatan berbelanja dengan harga murah di kegiatan tersebut.
Untuk mencegah kerumunan dan memastikan ketertiban dalam mengantri, setiap pengunjung yang datang berbelanja terlebih dahulu diberikan nomor antrian oleh petugas. Setelah itu, mereka menunggu giliran dipanggil sebelum berbelanja secara bergiliran.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Sekda Kabupaten HSS Muhammad Noor, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Akhmad Mawardi, dan jajaran pejabat di lingkungan Pemkab HSS. (tor/K-6)