Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kalsel

Dukung Gelaran Event Tingkatkan Ekonomi Kreatif Pariwisata dan Pemuda Semarakkan UMKM

×

Dukung Gelaran Event Tingkatkan Ekonomi Kreatif Pariwisata dan Pemuda Semarakkan UMKM

Sebarkan artikel ini
Hal 2 Bal 3 klm 9
KEGIATAN - Festival Balangan 2024.

Balanga, Kalimantanpost.com – Anggota DPRD Kabupaten Balangan Nur Fariani mendukung dan mengapresiasi gelaran Festival Pariwisata, Ekonomi Kreatif, dan Pemuda Semarakkan UMKM yang digelar Pemkab Balangan melalui kolaborasi antara Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) dan Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Serta KNPI Balangan.

“Sejumlah event yang dilaksanakan Pemkab melalui organisasi perangkat daerah (OPD) berlangsung semarak dan ramai. Kegiatan itu juga mampu meningkatkan perekonomian masyarakat, setidaknya pelaku UMKM,” ujarnya kepada wartawan, Kamis kemarin.

Kalimantan Post

Diketahui, gelaran Festival Pariwisata, Ekonomi Kreatif, dan Pemuda Semarakkan UMKM yang diinisiasi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Balangan Hj Sri Huriyati Hadi yang juga merupakan anggota DPRD Balangan akan berlangsung di Tugu Maritam, Kecamatan Paringin Selatan, mulai tanggal 13 hingga 17 September 2024.

Menurut Fariani, gelaran event ini diharapkan mampu menjadi wadah bagi pelaku UMKM lokal untuk memamerkan produk-produk unggulan mereka sekaligus meningkatkan kecintaan terhadap produk-produk lokal kabupaten Balangan.

“Event ini diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif dan memperkuat UMKM lokal serta dapat menjadi ajang membawa Balangan semakin dikenal sebagai daerah yang kaya akan potensi wisata,” tegasnya lagi.

Sementara itu, mengutip pernyataan Ketua KNPI Balangan Herry Khairil Hadi yang juga Anggota DPRD provinsi Kalsel disalah satu media online, dia berharap semarak pemuda Sanggam dan Fastival Balangan 2024 ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tapi juga memberikan dampak positif dalam mempromosikan pariwisata serta mendukung UMKM lokal.

“Acara ini merupakan peluang besar bagi kita untuk menunjukkan potensi wisata dan produk UMKM Balangan. Melalui perayaan ini, kami berharap bisa memperkenalkan keunikan daerah kita kepada masyarakat luas, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal,” ujarnya.

Baca Juga :  Hj Fathul Jannah: Siap Dukung Program Nasional

Festival Balangan 2024 ini akan bertabur guest star spektakuler, antara lain band Repvblik, NDX AKA, artis dangdut legendaris Rita Sugiarto dan lainnya. Kegiatan juga dikemas dengan jalan santai, senam massal, dan berbagai festival serta lomba. (srd/K-6)

Iklan
Iklan