Kasongan, Kalimantanpost.com – Wakil Ketua I DPRD Katingan yang juga selaku ketua partai Golkar Katingan Nanang Suriansyah.SP bersyukur berkas pasangan calon yang didukung oleh Partai Golkar yakni Saiful – Firdaus diterima KPU Katingan pada pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Katingan.
” Berkas calon Bupati dan Wabup diterima oleh KPU Katingan, kita bersyukur dan optimis bersama lima partai pengusung, ” sebut Nanang Suriansyah. SP, Minggu (1/9/2024) di Kasongan.
Sebutnya, lima partai berkoalisi yakni Golkar, Nasdem, PPP, PAN dan Demokrat mendukung pasangan calon Bupati – Wakil Bupati yakni Saiful – Firdaus, ” berdasarkan hasil pemilu legislatif 2024 lalu, lima partai memperoleh 59 persen, ” sebutnya.
Kemudian, Dia berharap dengan koalisi lima partai ini, akan mendapat simpati serta dukungan dari masyarakat Katingan dan menangkan Pilkada 27 Nopember 2024 mendatang, ” semua masyarakat berharap pasangan Saiful – Firdaus akan membawa Katingan Maju, Mandiri, Berkeadilan, Terbuka akan tercapai, ” timpal ketua Politis Partai Golkar Katingan ini. (Isn/K-10)