OTT KPK Dikabarkan Amankan Salah Satu Kabid PUPR Kalsel
BANJARBARU, Kalimantanpost.com – Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI menyadar pejabat di Pemprov Kalsel. Dari informasi yang didapatkan, pejabat tersebut setingkat kepala bidang di Dinas Pekerjaan Unum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalsel.
Saat ini yang bersangkutan sedang diperiksa oleh KPK di Mapolres Banjarbaru. “Yang saya tahu, cuman dihubungi untuk diminta pinjam ruangan,” ujar Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody Harza Kusumah.
Sementara itu, menukil CNN Indonesia, Wakil Ketua KPK RI, Nurul Ghufron membenarkan jika pihaknya tengah melakukan giat penangkapan di Kalimantan Selatan.
Namun Ghufron enggan memberikan informasi lebih detail terkait identitas yang ditangkap. Termasuk kasus yang tengah diusut.
“Kejelasannya tunggu lebih lanjut kami masih sedang memeriksa, setelah selesai akan kami update,” pungkasnya.(mns/KPO-1)