Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan
Olahraga

Barito Putera Harus Waspadai Kebangkitan PSS Sleman

×

Barito Putera Harus Waspadai Kebangkitan PSS Sleman

Sebarkan artikel ini
IMG 20241020 WA0031
Jadwal pertandingan Barito Putera melawan PSS Sleman. (Kalimantanpost.com/Instagram psbaritoputeraofficial)
Iklan

BANTUL, Kalimantanpost.com – Klub kebanggaan Urang Banjar ‘wajib’ memenangkan pertandingan melawan PSS Sleman di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (20/10/2024) pukul 15.30 WIB atau 16.30 Wita.

Perlu tambahan tiga poin tersebut agar tak semakin terbenam di papan bawah klasemen sementara.

Iklan

Barito Putera saat ini menempati posisi ke-13 klasemen sementara Liga 1 2024-2025 dengan 8 poin hasil dari 2 kali menang, 2 kali imbang, dan 3 kalah.

Namun, Barito Putera harus mewaspadai kebangkitan PSS Sleman, karena mereka juga bertekad meraih tiga poin agar bisa melepas diri dari juru kunci.

Elang Jawa baru membukukan 2 poin dan sempat mendapat pengurangan 3 poin. PSS mendapat momentum setelah menang 3-1 lawan Arema FC, namun pada pekan lalu PSS tumbang 0-1 dari Malut United.

Selain itu, dari lima kali pertemuan terakhir, Barito Putera hanya sekali menang dan empat kali kali kalah.

Tentu saja statistik pertemuan yang kurang bagus dan wajib meraih angka penuh agar bisa naik ke papan tengah saat melawan PSS dipahami betul oleh pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan.

“Supaya maksimal menghadapi PSS Sleman tentu semua hal berkaitan strategi bermain dan strong poin tim PSS sudah kita lihat dalam beberapa videonya,” ujarnya.

Ditambahkannya, memang diakuinya ada beberapa penain mereka secara spesifik perlu diwaspadai dan pemain Barito Putera tak boleh lengah dalam hal beberapa hal yang berkaitan dengan kelebihan mereka.

Sementara itu, asisten pelatih PSS, Ansyari Lubis mewakili Mazola Junior selaku pelatih kepala menyebutkan para pemainnya sangat antusias menjalani latihan persiapan dengan motivasi tinggi siap berlaga.

“Persiapan PSS usai jeda internasional sangat bagus. Ini artinya dengan kedatangan pelatih baru membuat atmosfer positif yang berdampak memotivasi pemain sangat tinggi menjalani latihan dan para pemain siap meraih kemenangan,” kata Ansyari Lubis dikutif dari laman Liga Indonesia Baru, Minggu (20/10).

Baca Juga :  Ratu Tisha Apresiasi Konsistensi Asprov PSSI Kalsel dalam Pembinaan Usia Muda

Pelatih asal Deli Serdang, Sumatera Utara itu juga menyampaikan pesan sang pelatih kepala yang menginstruksikan para pemain untuk fokus dan percaya diri menjalani laga krusial melawan Barito Putera nanti.

Dikatakannya, Mazola Junior memberikan peringatan bahwa hal tersebut menjadi kunci PSS meraih hasil positif di lapangan.

“Beliau juga berpesan bila semua pemain melakukan itu dengan baik serta bermain sebagai satu kesatuan, PSS bisa mendapatkan hasil yang diinginkan,” dia menambahkan.

Mengenai kekuatan Barito Putera, Ansyari Lubis menyebutkan lawan dikenal memiliki komposisi pemain yang solid dan mampu memberikan tekanan dalam berbagai situasi pertandingan.

Dan dia juga menyadari benar bahwa timnya harus waspada terhadap beberapa pemain kunci Barito yang sering menjadi ancaman, terutama di lini depan dan lini tengah mereka.

“Tim tuan rumah mempunyai pemain-pemain yang cukup bagus, jadi kita tidak terfokus pada pemain tertentu. Jadi para pemain PS Barito Putera memiliki potensi membahayakan bagi tim lawan secara merata, yakni ada Murillo Mendes, Levy Madinda dan pemain lokal seperti kapten tim Rizky Pora. Nama-nama itu menjadi catatan bagi tim pelatih,” pungkasnya. (ful/KPO-3)

Pertemuan Barito Putera vs PSS

  • 26/11/2023: PSS Sleman 2-1 Barito Putera
  • 14/7/2023: Barito Putera 3-1 PSS Sleman
  • 31/1/2023: Barito Putera 1-2 PSS Sleman
  • 13/8/2022: PSS Sleman 1-0 Barito Putera 6/2/2022
  • Barito Putera 0-1 PSS Sleman

Iklan
Space Iklan
Iklan
Iklan
Ucapan