Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan

Space Iklan
KalselTapin

Memasuki Purna Tugas Apel Gabungan Penghormatan Terakhir Kepada Kadis PPKB Tapin

×

Memasuki Purna Tugas Apel Gabungan Penghormatan Terakhir Kepada Kadis PPKB Tapin

Sebarkan artikel ini
Hal 12 Tapin 35 klm 5
PENYERAHAN - Piagam penghargaan dari Kemenpan RB RI atas capaian SAKIP nilai BB.
Space Iklan

Rantau, Kalimantanpost.com – Pemerintah Kabupaten Tapin menggelar apel gabungan dalam rangka peningkatan disiplin seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT).

Acara berlangsung di halaman Kantor Setda Tapin dan dihadiri oleh ratusan pegawai dari SOPD Lingkup Tapin. Senin (7/10/2024).

GBK

Hj. Ahlul Jannah, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB, bertindak sebagai pembina apel.

Ia mewakili pimpinan yang akan memasuki purna tugas pada bulan November mendatang. Dalam kesempatan ini, Sekretaris Daerah Tapin, Dr. Sufiansyah, memberikan penghormatan dengan memberikan kepercayaan kepada Hj. Ahlul untuk memimpin apel tersebut.

Dalam sambutan, Hj. Ahlul menyampaikan ucapan terima kasih kepada Plh Pj Bupati Tapin, Dr. Sufiansyah, atas kesempatan yang diberikan sebagai pembina upacara pada apel gabungan ini.

“Saya berterimakasih kepada bapak Plh Pj Bupati Tapin Dr Sufiansyah yang menyurati saya memberikan kesempatan jadi pembina upacara,” katanya. 

Ia juga mengungkapkan rasa syukur dan meminta maaf kepada seluruh pegawai, serta menghargai dukungan yang diterima selama bertugas.

“Selama 41 tahun berkarir sebagai ASN, 31 tahun di Kabupaten Tabalong dan 10 tahun di Kabupaten Tapin, saya merasa bangga. Terutama di Tapin, karena ini adalah tempat kelahiran saya,” ungkapnya dengan haru.

Hj. Ahlul menekankan pentingnya disiplin dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara. Ia mendorong setiap ASN dan PTT untuk meningkatkan komitmen dalam kinerja dan pelayanan publik.

“Disiplin adalah kunci untuk mencapai tujuan bersama dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat,” tegasnya.

Sebagai penutup, apel juga diisi dengan penyerahan penghargaan SAKIP dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Penghargaan ini diberikan atas prestasi dalam akuntabilitas kinerja tahun 2024 dengan predikat BB. Penghargaan tersebut diharapkan dapat memotivasi seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kualitas kerja dan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga :  Golkar Kalsel Komitmen Sukseskan Pilkada 2024 Aman, Sejuk dan Damai

Acara ditutup dengan yel-yel semangat sebagai bentuk komitmen bersama dalam meningkatkan disiplin dan kinerja ASN dan PTT di Kabupaten Tapin. (abd/K-6)

Iklan
Iklan