BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Selatan (Kalsel) akan membangun satu gedung Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut.
“Pembangunan setingkat SMA tersebut menyongsong lengkapnya syarat yang sudah terkumpul seperti ketersediaan lahan, kebutuhan permintaan dari masyarakat maupun pemerintah daerah tingkat II,” kata Kepala Disdikbud Kalsel, Muhammadun di Banjarmasin pada Selasa (29/10/2024).
Menurutnya sekolah tersebut akan diregister menjadi SMA Negeri 2 Pelaihari.
Muhammadun menyebut jika di kawasan perkotaan Pelaihari saat ini hanya terdapat satu sekolah setingkat SMA yakni SMA Negeri 1 Pelaihari.
Oleh karena itu, ujarnya, perlu adanya tambahan SMA Negeri.
“Rencana kita akan bangun di Pelaihari tahun depan. Lahannya sudah siap dan sudah dianggarkan. Kebetulan SMA di Pelaihari hanya satu SMAN 1 Pelaihari saja. Idealnya di ibukota kabupaten itu ada dua atau tiga SMA Negeri,” ungkap pria yang akrab disapa Madun itu.
Rencananya bangunan SMA Negeri 2 Pelaihari itu lokasinya cukup strategis, berada di pinggir jalan raya dan dekat dengan SLB Pelaihari.
Bangunan sekolahnya bertingkat dan sudah dianggarkan pembangunan sekitar Rp 2,49 miliar.
“Tanah itu milik Pemerintah Kabupaten dan kita akan bersinergi membangun gedung sekolah itu,” bebernya.
Madun berharap dengan pembangunan gedung sekolah baru itu, diharapkan kualitas pendidikan di Provinsi Kalsel terus meningkat. Apalagi saat ini Pemerintah berjibaku menyiapkan generasi generasi muda untuk menyongsong Indonesia Emas 2045. (sfr/KPO-3)