Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan

Space Iklan
Tapin

Pj Bupati Berjuang Melawan Kebodohan dan Kemuduran

×

Pj Bupati Berjuang Melawan Kebodohan dan Kemuduran

Sebarkan artikel ini
Hal 12 Tapin 35 klm 12
Pj BUPATI TAPIN - Muhammad Syarifuddin saat menghadiri hari santri tahun 2024 di Kabupaten Tapin. (KP/Ist)
Space Iklan

Rantau, Kalimantanpost.com – Ribuan santri dan pelajar madrasah Se Kabupaten Tapin ikuti upacara Hari Santri Tahun 2024. Bertempat Lapangan Dwi Darma Rantau. Selasa (22/10/2024) pagi.

Pada peringatan Hari Santri tahun ini, Kementerian Agama mengusung tema “Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan.”bertindak sebagai Insfektur Upacara Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin dengan berbakaian sarung warna merah dan kemeja putih.

GBK

Turut hadir Kepala Kantor Kementrian Agama Tapin Najwan Noor, Perwakilan Muspida Tapin, Pj Ketua PKK Tapin Masrupah, Tuan Guru KH Yamani pengasuh pondok Pesantren, serta para Pengurus Pondok Pesantren di Kabupaten Tapin.

Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin dalam sambutannya pentingnya mengenang perjuangan santri dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Santri, sebagai salah satu kelompok yang aktif melawan penjajahan, memiliki sejarah yang sangat penting dalam perjalanan bangsa.

“Santri masa kini harus menghadapi tantangan zaman dengan cara yang berbeda. Jika para pendahulu berjuang melawan penjajahan dengan senjata, maka santri saat ini berjuang melawan kebodohan dan kemunduran melalui pendidikan dan pengetahuan,“ jelasnya.

Berharap para santri percaya diri dan menyadari bahwa mereka dapat mencapai posisi penting dalam pemerintahan dan masyarakat. Banyak tokoh berpengalaman yang berasal dari kalangan santri, termasuk presiden dan wakil presiden, menunjukkan bahwa santri dapat berkontribusi di berbagai bidang.

Ia mengingatkan pentingnya ketekunan dalam mengejar ilmu pengetahuan dan teknologi, serta berinovasi untuk masa depan yang lebih baik.

“Rengkuhlah masa depan dengan semangat dan ketekunan,” katanya.

Di akhir sambutannya, Syarifuddin menegaskan bahwa Hari Santri adalah milik semua golongan dan mengajak seluruh komponen bangsa untuk merayakannya.

“Oleh karenanya pada kesmepatan ini mengajak hadirin untuk mendoakan para pahlawan dan santri yang telah berjuang demi bangsa dan agama, berharap mereka ditempatkan di tempat yang baik,“ tutupnya.

Baca Juga :  Pj Bupati Tapin Ajak SKPD Maksimalkan Potensi Pariwisata

Sementara Kepala Kantor Kementrian Agama Tapin Najwan Noor mengatakan, dengan peringatan hari santri ini, para santri kita bisa mengenang para pendahulunya para kiaiay kiayai dfi pondok pesanttren.

“Dengan peringatan hari santi ini para santri bisa mencontoh dan menteladani para kiayi-kiayi berjuang pada resolusi jihad pada tanggal 22 Oktober 1945, perlawanan santri melawan penjajah,“ ujarnya.

Peringatan hari santri tahun ini gabungan sebanyak 2000 orang terdiri dari para santri-santriwati dan pelajar madrasah yang ada di Kab Tapin.

“Berharap santri semua bisa baik dari agama dan dunia, karena sumberdaya yang sangat bagus asalkan ia menekuni keilmuan bidang agama dan keilmuan dunia,“ tutupnya. (abd/K-6) 

Iklan
Iklan