KANDANGAN, Kalimantanpost.com – Pasangan calon (Paslon) nomor urut 03 Syafruddin Noor-Suriani unggul perolehan suara, dalam Pemilihan Bupati-Wakil Bupati (Pilbup) Hulu Sungai Selatan (HSS), hasil hitung cepat sementara.
Hal itu berdasarkan data hitung cepat yang dikelola Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten HSS, Rabu (27/11/2024).
Paslon nomor urut 01 Hermansyah-Yopie memperoleh 30.074 suara atau 22,87 persen.
Lalu, Paslon nomor urut 02 Ja’far-Faizal memperoleh 31.711 suara atau 24.11 persen.
Sementara Paslon nomor urut 03 Syafruddin Noor-Suriani memperoleh 89.756 suara atau 53.03 persen.
Saat dikonfirmasi, Cabup nomor urut 3 Syafruddin Noor mengatakan, pihaknya juga mengumpulkan data dari para saksi yang ditempatkan di seluruh TPS.
“Alhamdulillah data sudah masuk ke kami 100 persen, kami mencatat telah memperoleh suara sebanyak 53 persen,” beber pria yang akrab disapa Udin Ansyar tersebut.
Kendati demikian, pihaknya menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) selaku penyelenggara Pilkada 2024.
“Kita akan bersabar melihat dan menunggu hasil KPU, karena mereka yang berwenang,” ujar mantan Wakil Bupati Tapin itu.
Pihaknya juga mengimbau para pendukung, agar tidak ada pawai atau kegiatan dengan euforia berlebihan, demi menjaga situasi tetap kondusif.
Udin Ansyar mengucapkan terima kasih kepada seluruh partai politik pendukung, tim sukses, relawan, dan masyarakat.
“Kami berterimakasih kepada seluruh Parpol, tim sukses, relawan dan masyarakat HSS, karena selama kampanye sampai pencoblosan, Alhamdulillah berjalan lancar, aman, tertib dan damai,” ucapnya.
Pasangan Syafruddin Noor-Suriani diusung enam partai politik, yaitu Gerindra (3 kursi), Gelora (1 kursi), PPP (2 kursi), PKB (3 kursi), PDIP (4 kursi), dan Golkar (4 kursi). (tor/KPO-4)