Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Olahraga

Bang Hasnur Apresiasi Musisi Banua yang Semangati Barito Putera lewat Lagu

×

Bang Hasnur Apresiasi Musisi Banua yang Semangati Barito Putera lewat Lagu

Sebarkan artikel ini
IMG 20241215 WA0046
CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman bersama grup musik Ningrum (kalimantanpost.com/dokumen)
Iklan

BANJARMASIN, kalimantanpost.com – Tak banyak grup band yang menjadikan klub sepak bola sebagai materi isi lagunya. Tapi tidak demikian dengan dua grup musik asal Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) ini, Ningrum dan Gank Sunday.

Kedua grup band ini dikenal lewat chant yang mereka ciptakan untuk tim kebanggaan ‘Urang Banua’ Barito Putera. Ningrum dengan lagu berjudul Laskar Antasari dan Gank Sunday dengan lagu Rindu Juara.

Baca Koran

Grup band Ningrum yang diawaki Ipunk (vocal), Abel (drum) dan Bejonk (gitar) mengaku sengaja membuat chant untuk memberikan semangat kepada punggawa Barito Putera saat bermain di lapangan.

“Lagu itu kita buat tahun 2002 saat masih SMA. Judulnya Laskar Antasari. Saat itu kami merasa belum ada band yang membuat lagu tentang Barito Putera. Setelah dibuat ternyata sambutannya cukup bagus, hingga lagu itu kita buat demonya dan disebarluaskan,” ungkap Ipunk sang vocalis, Minggu (15/12/2024) malam.

Ipunk menceritakan, lagu itu sebenarnya bentuk kepedulian terhadap kondisi Barito Putera saat itu dan perlu untuk diberikan suntikan semangat.

“Meskipun kami tidak selalu ada di stadion, namun lewat lagu yang kami ciptakan harapannya selalu dapat menyemangati dan menyertai perjuangan kawan-kawan (pemain Barito Putera) di lapangan.

Para personil Ningrum dan Gank Sunday juga merasa bahagia lantaran diundang langsung oleh CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman di kediamannya di Kampung Melayu Darat, Banjarmasin Tengah.

“Alhamdulillah, Bang Hasnur mengundang kami untuk bersilaturahmi dan kami bisa diterima menjadi bagian dari keluarga besar Barito Putera. Kami juga diminta beliau untuk membuat karya-karya baru untuk menyemangati Laskar Antasari,” ujar Ipunk.

“Semoga kita bisa bersama-sama menyemangati, bersama dengan teman-teman Bartman juga. Demi kesuksesan tim kebanggaan kita Barito Putera,” sambungnya.

Baca Juga :  Persib Ingin Pertahankan Rekor tak Terkalahkan Lawan Barito Putera

Rencana ke depan, lanjut Ipunk, Ningrum akan membuat lagu baru lagi, bersama dengan teman-teman musisi Banua lainnya. Kemudian akan dibuat ke dalam satu album kompilasi.

IMG 20241217 102451
Grup Gank Sunday bersama CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman. (kalimantanpost.com/dokumen)

Senada dengan Ningrum, personil band Gank Sunday, Ibenk (vocal) dan Rama (gitar) juga mengaku akan selalu berada di belakang Barito Putera untuk menyemangati, meski saat ini posisinya sedang terpuruk di klasemen bawah.

“Kami akan terus mendukung Barito Putera sampai mati,” ucap Ibenk, yang diamini Rama.

“Saat ini kita baru punya dua lagu tentang Barito Putera. InsyaAllah akan kita tambah sesuai permintaan Bang Hasnur. Tema lagunya, berisi tentang dukungan untuk Barito Putera, mau terpuruk ataupun naik, kami tetap ada membersamai,” tambahnya.

Sementara, CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman berharap, kedua band asli Banua ini untuk terus berkarya dan kembali membuat chant baru untuk membakar semangat tim Laskar Antasari.

“Lagu dari Ningrum (Laskar Antasari) mungkin sudah sering kita dengar. Setahu saya dari tahun 2013-2014 di awal-awal kita Liga 1. Kita berterima kasih kepada Ningrum yang telah membuat karya yang luar biasa, dan jadi penyemangat kita semua,” ujar Bang Hasnur.

Tak hanya itu, kata Bang Hasnur, Gank Sunday juga mampu membuat chant yang luar biasa lewat lagu Rindu Juara.

“Kita semua tentu merindukan Barito Putera ini lebih berprestasi, bisa membanggakan kita semua, dan membahagiakan masyarakat Banua Kalimantan Selatan,” lanjutnya.

Bang Hasnur juga berharap, lewat sebuah karya seni dapat memberikan semangat dan memberikan yang terbaik untuk  Kalimantan Selatan melalui olahraga sepak bola. (Opq/KPO-1)

Iklan
Iklan