Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Olahraga

Marselino Kartu Merah, Timnas Indonesia Ditahan Laos 3-3

×

Marselino Kartu Merah, Timnas Indonesia Ditahan Laos 3-3

Sebarkan artikel ini
IMG 20241213 WA0000
Pemain Indonesia, Asnawi Mangkualam (merah) berebut bola dengan pemain Laos. Kedua tim bermain imbang 3-3 dalam pertandingan kedua Grup B Piala AFF 2024 berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024) malam WIB. (Kalimantanpost.com/Instagram timnas)

LAOS, Kalimantanpost.com – Marselino Ferdinan mendapat kartu merah, Timnas Indonesia harus puas bermain 3-3 melawan Laos dalam pertandingan kedua Grup B Piala AFF 2024 berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024) malam WIB.

Hasil ini, Indonesia memimpin Grup B dengan poin 4 dari dua kali main, sekali menang dan satu kali seri.

Baca Koran

Bermain melawan Laos, pelatih Shin Tae-yong sedikit melakukan perubahan pemain dimana Rafael Struick diduetkan dengan Hokky Caraka di depan.

Begitu juga di posisi kiper, Cahya Supriadi dicadangkan dan diganti Daffa Fasya.

Adanya perubahan komposisi pemain sedikit banyak kerjasama mulai lebih baik dibanding sebelumnya melawan Myanmar.

Namun, rapuhnya lini belakang Timnas Indonesia dikawal Muhammad Ferrari, Kakang dan Kadek Arel hingga kecolongan di menit 9 lewat sepakan pemain Phousomboun Penyavong memanfaatkan umpan Bouphachan. Tembakan Phousomboun sempat mengenai Kakang Rudianto sebelum masuk ke gawang Indonesia yang dikawal Daffa.

Namun, dua menit kemudian Indonesia berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui Kadek Arel yang berhasil memanfaatkan kemelut di mulut gawang Laos.

Kedudukan 1-1 membuat tempo permainan semakin tinggi.

Di menit 13 Laos kembali unggul 2-1 lewat Phathana Phommathep. Berawal dari tusukan dilakukan Bouphachan, pemain nomor 17 ini memberikan umpan ke Phathana dan berhasil menaklukan kiper Indonesia, Daffa.

Indonesia tersentak dengan gol tersebut dan melakukan serangan untuk membalas. Pasukan Garuda berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui sundulan Muhammad Ferarri usai menanduk bola hasil lemparan ke dalam Pratama Arhan.

Kedudukan 2-2 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Indonesia meningkatkan tempo permainan dengan terus menekan Laos. Petaka terjadi di menit 68, Marselino Ferdinan mendapat kartu kuning kedua alias kartu merah karena mengganjal keras pemain Laos, Phathana.

Baca Juga :  Manajemen Persenus Seleksi Pemain Tahap Akhir

Walau pun bermain 10 orang, Indonesia malah mampu menjebol gawant Laos di menit 72 melalui kapten Muhammad Ferrari.

Keunggulan Timnas Indonesia tak bertahan lama. Laos pun berhasil menetralkan keadaan kembali skor 3-3 melalui Damoth Thongkhamsavath, menit ke-78 memanfaatkan umpan tarik Damoth.

Kedudukan 3-3 bertahan pertandingan berakhir. (ful/KPO-3)

Hasil Pertandingan
Grup B

  • Indonesia vs Laos 3-3
  • Filipina vs Myanmar 1-1

Klasemen Sementara
Grup B

  1. Indonesia 2 1 1 0 4-3 4
  2. Vietnam 1 1 0 0 4-1 3
  3. Filipina 1 0 1 0 1-1 1
  4. Myanmar 2 0 1 1 1-2 1
  5. Laos 2 0 1 1 4-7 1

Iklan