Banjarmasin, Kalimantanpost.com – Shanghai Palace, aset Lian Silas atau Koh Silas dilelang pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Banjarmasin.
SWemua setelah tuntas proses persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Banjarmasin hingga vonis pidana penjara selama 20 tahun terhadap Lian Silas kerap disapa Koh Silas, ayah Fredy Pratama alias Miming pada Kamis (25/4).
Itu terkait dengan perkara Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang diduga bersumber dari bisnis narkoba Fredy Pratama.
Majelis Hakim juga menjatuhkan pidana denda sebesar Rp 2 Miliar dengan ketentuan apabila denda tersebut tidak dibayar, maka diganti dengan pidana kurungan selama 1 bulan.
Kemudian Majelis Hakim menyatakan puluhan aset milik terdakwa yang terkait dengan Fredy Pratama disita dan dirampas untuk negara
Kini asetnya dilelang Kejari Banjarmasin, yakni bangunan terletak di Jalan Djok Mentaya.
Terutama tanah dan bangunan, terdiri atas bangunan Restoran Shanghai Palace, Beluga Cafe dan Hotel Mentaya Inn.
Sedangkan aset berupa kendaraan, ini sudah dilelang beberapa waktu lalu oleh Kejari Banjarmasin melalui KPKNL Banjarmasin.
“Iya, aset Restoran Shanghai Palace milik terpidana Lian Silas ini akan dilelang,” kata Kasi Intelijen Kejari Banjarmasin, Dimas Purnama Putra SH MH, ketika ditanya awak media Sabtu (14/12).
Disebutnya, tentang itu sudah diumumkan dilelang, untuk aset lainnya masih dalam penilaian, nantinya dilelang juga.
Aset yang dilelang tersebut dengan limit Rp 16.318.760.000 (16,3 Miliar) dengan uang jaminan sebesar Rp 4.079.600.000 (4 Miliar).
Bunyi pengumuman tersebut “Cara penawaran secara terbuka, batas waktu penawaran Selasa (24/12) pukul 15.00 Wita.
Lelang dilakukan KPKNL (Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Banjarmasin secara online melalui alamat domain Portal.lelang.go.id dan/atau lelang.go.id.Beberapa waktu sebelumnya berdasarkan hasil konfresnsi pers Bareskrim Polri di Jakarta, sejumlah barang sitaan diduga milik Fredy Pratama dari hasil TPPU yaitu berupa bangunan, tanah dan barang bergerak lainnya kemudian dititipkan di Mapolda Kalsel.
Penyitaan berdasarkan keputusan Pengadilan Negeri Banjarmasin salah satu aset disita Restoran Shanghai Palace.
Sedangkan daftar aset yang diamankan diantaranya sebidang tanah i Kertak Baru Ulu, Banjarmasin Tengah.
Kemudian, ruko di Kelurahan Pekapuran Laut, Banjarmasin Tengah. Ruko di Sungai Baru, Banjarmasin Timur.
Berikutnya, rumah di Kuin Utara Banjarmasin Utara, ruko di Kebun Bunga, Kecamatan Banjarmasin Timur, ruko di Banjarmasin Timur. Termasuk, sebidang tanah di Sungai Lulut, Banjarmasin Timur.
Kemudian tak luput aset milik ayahnya Lian Silas juga disita yaitu rumah di Jalan Pengambangan Banjarmasin Timur.
Rumah di Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar. Rumahdi Gambut, Kabupaten Banjar, sebidang tanah di Kemuning, Kota Banjarbaru dan ruko di Kertak Baru Ilir, Banjarmasin Tengah.
Selain itu, polisi juga menyita aset kendaraan berupa, Mobil Mazda CX 5 tahun 2013, Mobil Velfire N 83 VI tahun 2015, Mobil sport Toyota dan kendaraan roda dua merek BMW. (*/K-2)