Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Banjarmasin

Warga Banjarmasin Keluhkan Genangan Air di Jalan DI Pandjaitan

×

Warga Banjarmasin Keluhkan Genangan Air di Jalan DI Pandjaitan

Sebarkan artikel ini
Hal 6 4 Klm Banjir Rob
AIR PASANG-Inilah keluhkan genangan air pasang dalam dari Jalan Raya DI Pandjaitan hingga daerah Jafri Zam-Zam, Sungai Bilu, Sungai Jingah sehingga membuat suasana malam tersebut membuat kota Banjarmasin dikelilingi Banjir. (KP/Zaidi)

Banjarmasin, Kalimantanpost.com – Sejumlah warga yang melintasi kawasan Jalan DI Pandjaitan Banjarmasin mengeluhkan genangan air yang terjadi malam hari ini hingga di beberapa titik terendam akibat genangan tersebut.

Sebut saja Amalia warga yang berdomisili di Jalan Sungai Miai Dalam ini mengeluhkan genangan air tersebut, ia pun bercerita saat hendak berbelanja ke supermarket di kawasan itu, kemudian mengalami kesusahan ketika ingin turun dari motor yang dikendarainya.

Baca Koran

“Lumayan tadi semata kaki kan basah, apalagi kita pakai sepatu, yasudah lah biar saja tadi basah, padahal besok mau dipakai kerja juga sepatunya,” kata Amalia saat dihampiri awak media Kalimantan Post. (15/12)

Ia juga mengkhawatirkan dengan kondisi jalan seperti itu mengakibatkan pengendara terjatuh akibat licin, bahkan yang sering terjadi menurutnya adalah cipratan air dari pengendara yang berjalan dengan kecepatan tinggi.

“Saya juga tidak tau ini kenapa menggenang airnya, apakah itu memang sungai yang pasang, atau drainase yang tidak menyerap, yang jelas ini sangat membuat kita sebagai pengendara yang setiap hari melintasi disini tidak nyaman,” bebernya.

Amalia berharap pihak yang berwenang dapat segera melakukan cek kondisi ke lapangan, sehingga tidak terjadi genangan air yang mungkin menurutnya adalah langganan setiap tahun dititik tersebut.

“Mudah-mudahan bisa dicek, diperbaiki kemudian, dibikinkan saluran airnya biar tidak berhenti disini dan menyebabkan genangan air,” harapnya.(Sfr/K-3)

Baca Juga :  Ibnu Sina Lakukan Negosiasi, Menteri LHK Kekeh Tutup TPA Basirih
Iklan
Iklan