Batulicin, Kalimantanpost.com – Arus balik jemaah haul Abah Guru Sekumpul 6/1/2025 ramai memadati Posko rest area yang didirikan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu di KM 62, Kecamatan Mantewe. Posko rest area ini sengaja didirikan untuk menangani jemaah haul Abah Guru sekempul yang melintasi jalan alternatif Batulicin Banjarbaru melalui Desa Mantewe Kecamatan Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu.
Didirikanya Posko Rest Area ini tentu menjadi tempat yang tepat bagi jamaah untuk melepas lelah selama perjalanan pasca menhadiri acara Haul. Ada pun di Posko rest area Mantewe menyediakan sarapan dan minuman gratis bagi para jamaah.
“Ada sarapan gratis nasi bungkus, mie kuah, dan nasi sop. Ada pula kopi, teh, air putih, roti, dan gorengan gratis di posko KM 62.” Kata Rabiatul salalah satu pegawai Kominfo Kab Tanbu saat melaporkan kondisi terkini arus balik jamaah Haul Abah Guru Sekumpul Senin 6/1/2025 pagi. Sementra itu untuk memastikan pelayanan berjalan lancar, Camat Mantewe, Nyariman, bersama jajarannya juga turun langsung ke lapangan memonitoring posko KM 62 Mantewe. Hal sama juga dilakukan Dinas Sosial dan Dinas Kominfosp turut memonitoring posko tersebut. Kepala Dinsos Tanbu melalui Kabid Limjamsos Muhammad Supian mengatakan, dia menyebutkan senang banyak jamaah haul yang singgah untuk istirahat dan sarapan. Ia berharap tahun depan rest area pelayanannya akan ditingkatkan lagi. Sebelumnya telah disamapaikan Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar, dalam rangka membantu kelancaran jamaah Haul Abah Guru Sekumpul, Pemkab Tanah Bumbu mendirikan delapan posko rest area di beberapa kecamatan se-Tanah Bumbu. Atas instruksi Bupati, posko-posko tersebut menyediakan makanan dan minuman gratis untuk jamaah. Posko ini juga dilengkapi dengan fasilitas untuk istirahat, tenaga kesehatan, wifi, wc umum, dan tempat salat. (han)