Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Inter Milan Merangsek ke Peringkat Pertama, AC Milan Tumbang

×

Inter Milan Merangsek ke Peringkat Pertama, AC Milan Tumbang

Sebarkan artikel ini
IMG 20250223 WA0006
Lautaro Martinez menjadi pahlawan kemenangan Nerazzurri atas Genoa berkat golnya pada babak kedua yang membuat skuad asuhan Simone Inzaghi menggeser Napoli dari puncak klasemen. (Antara/AFP)

MILAN, Kalimantanpost.com – Nasib berbeda dialami dua tim asal Kota Milan, Inter Milan dan AC Milan dalam pertandingan lanjutan Serie A Liga Italia, Minggu (23/2/2025) dinihari WIB. Inter Milan menang 1-0 atas Genoa, sedangkan AC Milan ditaklukkan 1-2 Oleh Torino.

Lautaro Martinez menjadi pahlawan kemenangan Nerazzurri dalam dalam pertandingan Liga Italia pekan ke-26 di Stadion Giuseppe Meazza pada Minggu dini hari WIB.

Baca Koran

Berkat golnya pada babak kedua yang membuat skuad asuhan Simone Inzaghi menggeser Napoli dari puncak klasemen.

Inter telah mengumpulkan 57 poin, unggul satu angka dari Napoli yang baru bertanding melawan Como pada Minggu malam nanti.

Sedangkan Genoa tertahan pada peringkat 12 dengan 30 poin dari 26 pertandingan, tulis Liga Italia dalam lamannya.

Kedua tim bertukar ancaman sejak awal laga. Beberapa kali tuan rumah mengancam lewat Lautaro Martinez, Henrikh Mkhitaryan, dan Benjamin Pavard.

Tetapi sampai babak pertama berakhir mereka tak bisa menjebol gawang Genoa.

Pada babak kedua, laga masih berjalan alot, sampai kedua tim sama-sama kesulitan mencetak gol.

Inter baru bisa memecahkan kebuntuan pada menit ke-78 ketika sundulan Martinez setelah memanfaatkan umpan dari sepak pojok membawa tuan rumah unggul 1-0.

Genoa berusaha mengejar lewat beberapa kali ancaman, termasuk Lorenzo Venturino dan Morten Frendrup yang membahayakan gawang Inter tapi tak bisa menjebol tuan rumah sampai laga berakhir.

Sementara itu, AC Milan tumbang 1-2 di kandang Torino dalam pertandingan Serie A Italia pekan ke-26 di Stadio Olimpico Grande Torino pada Minggu dini hari WIB.

El Toro unggul cepat setelah Malick Thiaw mencetak gol bunuh diri pada menit-menit awal, yang dibalas Tijjani Reijnders pada babak kedua sebelum pemain pengganti Gvidas Gineitis memastikan kemenangan Torini.

Baca Juga :  Indonesia Tuan Rumah ASEAN U-23 Championship 2025

AC Milan gagal meneruskan catatan empat pertandingan liga tidak terkalahkan.

Skuad Sergio Conceicao itu masih belum beranjak dari posisi tujuh klasemen dengan 41 poin, enam poin dari Lazio pada peringkat empat.

Sebaliknya Torino naik satu peringkat ke urutan 11 dengan 31 poin, demikian laman Liga Italia. (Ant/KPO-3

Iklan
Iklan