Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
HEADLINEKalsel

Pemprov dan DPRD Eratkan Kolaborasi Membangun Kalimantan Selatan

×

Pemprov dan DPRD Eratkan Kolaborasi Membangun Kalimantan Selatan

Sebarkan artikel ini
IMG 20250220 WA0040 scaled e1740038369339

JAKARTA, Kalimantanpost.com – Gubernur Kalimantan Selatan, H Muhidin dan Ketua DPRD Kalimantan Selatan, H Supian HK seirama untuk menata kota dan membangun desa di Bumi Lambung Mangkurat.

Ungkapan itu dituturkan keduanya usai kegiatan Pelantikan Kepala Daerah serentak beberapa jam yang lalu di Istana Kepresidenan, Muhidin dan Hasnuryadi Sulaiman dilantik Presiden Prabowo Subianto bersama 481 kepala daerah lainnya.

Baca Koran

Menurut Muhidin, setelah pelantikan dan mengikuti retret nanti, Pemprov bersama DPRD Kalsel berupaya lebih erat berkolaborasi membikin terobosan atau program-program pembangunan di Provinsi Kalimantan Selatan.

“Setelah pelantikan ini, mudah-mudahan kita lebih erat membangun Provinsi Kalimantan Selatan,” kata Muhidin.

Sementara soal pucuk pimpinan ketika dirinya menjalani retret selama satu pekan akan dipegang oleh Wakil Gubernur Hasnuryadi didampingi Sekda Provinsi Kalimantan Selatan.

“Nah ini kemungkinan, Kalimantan Selatan akan dihandel oleh Wakil dan Sekda,” ungkapnya.

Adapun Ketua DPRD Kalsel, Supian HK mengaku siap berkolaborasi lebih erat untuk pembangunan Provinsi Kalimantan Selatan, menurutnya perlu kesinambungan bersama antar lini untuk kemajuan daerah tersebut.

“Harapan kami adalah merangkul semua untuk membangun Banua, harapan kami juga menata kota membangun desa, dan kami berharap tidak ada yang merasa dikucilkan,” ujar Supian HK.

Ia pun menekankan program pemerataan pembangunan dengan memaksimalkan fungsi pengawasan oleh DPRD Kalsel, “tidak ada kubu-kubuan lagi, fokus kita membangun banua merangkul semua,” tutup Supian HK. (Sfr/KPO-1)

Baca Juga :  Reses Habib Farhan, Petani Banjar Keluhkan Dapatkan Pupuk dan Butuh Traktor Tangan
Iklan
Iklan