PALANGKA RAYA, Kalimantanpost.com – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi Kalimantan Tengah (Diskominfosantik), Agus Siswadi, mewakili Gubernur Kalteng meminta agar RRI menjadi garda terdepan menyiarkan kebenaran.
“RRI juga terus meningkatkan kualitas program-programnya, serta menjadi garda terdepan dalam menyuarakan kebenaran dan keadilan,” kata Agus Siswadi pada serah terima jabatan Kepala LPP Radio Republik Indonesia (RRI) Palangka Raya, Selasa (4/2/2025).
Acara tersebut menandai perpindahan jabatan dari Dwi Korianingsih kepada Tri Umi Setyawati sebagai Kepala LPP RRI Palangka Raya yang baru.
Agus Siswadi menegaskan pentingnya peran radio dalam kehidupan sehari-hari masyarakat.
“Radio telah menjadi bagian integral dalam kehidupan kita, baik sebagai sumber berita, hiburan, hingga podcast. Namun, peran radio tidak hanya terbatas pada hiburan semata,” ujarnya.
Ia menekankan, meskipun teknologi terus berkembang pesat di era digital ini, radio tetap relevan dan menjadi bagian penting dalam dunia komunikasi.
“Radio memiliki kemampuan untuk menjangkau audiens yang luas dan beragam, menjadikannya platform komunikasi yang sangat efektif,” sebutnya.
Diharapkan, LPP RRI dapat terus menjalin kerjasama yang baik dengan pemerintah daerah dan seluruh stakeholder terkait untuk berkontribusi membangun Provinsi Kalteng yang semakin berkah.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala LPP RRI Banjarmasin sekaligus Ketua Korwil VIII Kalimantan, Unggul Supriadi mengatakan, di tengah disrupsi informasi yang luar biasa, RRI perlu beradaptasi dengan perkembangan media sosial dan dunia digital.
“RRI harus mampu memasuki dunia multi-platform. Saat ini, RRI tidak hanya beroperasi melalui radio, tetapi juga aktif di YouTube,” jelas Unggul.
Serah terima jabatan itu dihadiri berbagai unsur Forkopimda serta pejabat dari lingkup LPP RRI Palangka Raya, yang turut memberikan dukungan dalam acara serah terima jabatan ini. (drt/KPO-4).