Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Ujian Ketajaman Lini Depan Persita Tangerang Saat Jamu Borneo FC

×

Ujian Ketajaman Lini Depan Persita Tangerang Saat Jamu Borneo FC

Sebarkan artikel ini
IMG 20250222 091139
Persiapan pemain Persita Tangerang menjamu Borneo FC Samarinda di pekan ke-24 BRI Liga 2024/2025, di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (22/2/2025) pukul 16.30 Wita. (Kalimantanpost.com/Instagram persita)

TANGERANG, Kalimantanpost.com – Ketajaman striker dan kekokohan lini belakang Persita Tangerang akan diuji tamunya Borneo FC Samarinda di pekan ke-24 Liga 2024/2025, di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (22/2/2025) pukul 16.30 Wita.

Kedua lini itu dianggap pelatih Persita Fabio Lefundes tak sesuai ekspektasi, sehingga terus melakukan evaluasi dan rotasi pemain di setiap pertandingan.

Baca Koran

Beberapa perubahan mungkin akan dilakukan oleh sosok asal Brasil itu saat Pendekar Cisadane menjamu Pesut Etam. Kemenangan akan menjaga peluang Persita untuk tetap bersaing di papan atas klasemen hingga akhir musim.

“Ketika kita memutuskan untuk mengorganisir tim di awal musim, kita juga berpikir bahwa masalah itu akan tiba,” buka Fabio dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Sabtu (22/2).

“Saya menyadari banyak hal yang harus diperbaiki sepanjang musim ini, tapi di lain hal saya banyak memberikan kesempatan kepada pemain lain sepanjang musim ini. Kita memiliki kesempatan lain untuk para pemain menunjukan kemampuan dan meraih kemenangan melawan Borneo FC. Kita harus mempertahankan posisi kita, itu yang terpenting,” paparnya.

Salah satu fokus utama Fabio di awal musim adalah memperbaiki lini belakang Persita. Sementara itu ada masalah lain yang menjadi isu utama yakni dalam hal memanfaatkan peluang di depan gawang lawan yang terlihat jelas di beberapa pertandingan musim ini.

Fabio sadar hal itu yang akan terus ia perbaiki bersama dengan tim.

“Jika kalian menganalisis situasi ini, hanya musim ini saya sudah memakai enam pemain belakang yang berbeda,” lanjutnya.

“Saya juga sudah mengatakan kepada para pelatih kemarin, kita memiliki total 35 pemain dan kami membawa pemain baru di bursa transfer tengah musim. Sebelum kalian mengatakan kepada saya, saya selalu memberikan kesempatan kepada pemain lebih dari tim lain. Mungkin hanya masalah detail untuk penyesuaian, dan kami akan terus lebih baik berkembang bersama,” tutupnya. (ful/KPO-3)

Baca Juga :  Persebaya Bidik Kemenangan Atas Madura United di Derbi Suramadu

Iklan
Iklan