Balangan, Kalimantanpost.com – Bupati Balangan H Abdul Hadi, bersama dengan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Balangan, mengadakan acara buka puasa bersama di Rumah Jabatan Bupat, baru-baru tadi. Acara ini dihadiri oleh Plh Sekretaris Daerah Kabupaten Balangan, para Asisten Setda, Staf Ahli Bupati, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta sejumlah pejabat terkait lainnya.
Momentum buka puasa bersama ini tidak hanya menjadi ajang mempererat tali silaturahmi antar unsur pemerintahan, tetapi juga sebagai wujud rasa syukur dan doa bersama untuk kelancaran serta keberlanjutan pembangunan Kabupaten Balangan dalam lima tahun ke depan.
Buka puasa bersama tersebut berlangsung dengan suasana yang penuh keakraban. Bupati H Abdul Hadi menekankan pentingnya mempererat tali silaturahmi antar sesama jajaran pemerintah, serta meningkatkan rasa kebersamaan dalam melaksanakan tugas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Balangan.
Bupati berharap, melalui kegiatan ini, seluruh pihak yang terlibat dapat semakin solid dan kompak dalam melaksanakan tugas demi kemajuan Kabupaten Balangan.
“Dengan adanya sinergi antara pemerintah, Forkopimda dan masyarakat diharapkan program pembangunan dapat terlaksana dengan efektif dan membawa mafaat bagi kemajuan Balangan,” imbuhya.
Karenanya penting menjaga semangat kebersamaan dalam setiap langkah pembangunan yang dilakukan untuk kesejahteraan masyarakat. (srd/K-6)