Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Banjarmasin

Dahsyatnya Membaca Al-Qur’an di Bulan Ramadhan

×

Dahsyatnya Membaca Al-Qur’an di Bulan Ramadhan

Sebarkan artikel ini
IMG 20250316 115747
Ustadz Abdul Rahman Sidik, MPd. (Kalimantanpost.com/Repro pribadi)

Oleh : Ustadz Abdul Rahman Sidik, MPd, Sekretaris Yayasan Dar ‘Ali Al-Banjary, Pengajar Ponpes Al-Qur’an Dar ‘Ali Al-Banjary Banjarmasin

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Bulan Ramadhan adalah waktu yang sangat dinanti oleh umat Islam, karena penuh dengan keberkahan dan pahala yang melimpah bagi mereka yang meningkatkan ibadah. Setiap amal kebaikan yang dilakukan di bulan ini akan mendapatkan balasan yang berlipat.

Baca Koran

Namun, dalam menjalankan puasa, ada hal-hal yang perlu diperhatikan, baik yang dianjurkan maupun yang dilarang oleh Allah SWT.

Puasa tidak hanya sekadar menahan rasa lapar dan haus dari terbit fajar hingga terbenam matahari, tetapi juga mengendalikan hawa nafsu serta menjauhi segala larangan-Nya. Akan sangat disayangkan jika Ramadhan berlalu tanpa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk beribadah.

Rasulullah SAW telah memberikan contoh kepada umatnya dalam menjalankan berbagai amalan sunnah, termasuk memperbanyak membaca Al-Qur’an. Semoga Ramadhan kali ini menjadi momentum yang tepat untuk menyelami setiap ayat Al-Qur’an, merenungkan maknanya, dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Ketahuilah bahwasanya Al-Qur’an itu pertama kali diturunkan pada bulan Ramadhan, sebagaimana firman Allah :
شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِيْٓ اُنْزِلَ فِيْهِ الْقُرْاٰنُ هُدًى لِّلنَّاسِ وَبَيِّنٰتٍ مِّنَ الْهُدٰى وَالْفُرْقَانِۚ
Artinya, “Bulan Ramadhan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu serta pembeda (antara yang hak dan yang batil)”. (QS. Al-Baqarah : 185).

Membaca Al-Qur’an di bulan Ramadhan memiliki keutamaan yang luar biasa, karena bulan ini adalah waktu yang penuh berkah. Tilawah Al-Qur’an tidak hanya memperkaya jiwa, tetapi juga mendekatkan kita kepada Allah, membersihkan hati, serta memberi ketenangan dalam setiap detik puasa yang kita jalani. Rasulullah SAW sendiri memperbanyak membaca Al-Qur’an sebagai bentuk ibadah yang mendekatkan diri kepada Allah.

Diantara kelebihan membaca Al-Qur’an dalam sebuah hadits dari Ibnu Mas’ud, Nabi SAW bersabda :
عَنِ ابْنِ مَسْعُوْدٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ قَالَ : قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ “مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللهِ فَلَهُ حَسَنَةٌ وَالحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا , لاَ أَقُوْلُ الم حَرْفٌ وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلاَمٌ حَرْفٌ وَمِيْمٌ حَرْفٌ
Ibnu Mas’ud radhiyallahu ‘anhu berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Barang siapa yang membaca satu huruf dari kitab Allah, maka baginya satu kebaikan. Satu kebaikan itu dibalas dengan sepuluh kali lipatnya. Aku tidak mengatakan alif laam miim itu satu huruf, tetapi aliif itu satu huruf, laam itu satu huruf, dan miim itu satu huruf.” (HR. Tirmidzi)

Baca Juga :  Dewan Apresiasi Dinkes

Disebutkan siapa pun yang membaca satu huruf dari Al-Qur’an akan mendapatkan satu kebaikan yang dilipatgandakan menjadi sepuluh kali lipat. Oleh karena itu, marilah kita manfaatkan bulan suci ini dengan memperbanyak tilawah, agar mendapatkan limpahan pahala dan keberkahan dari Allah SWT.

Oleh sebab itu, umat Islam dianjurkan untuk tidak hanya membaca, tetapi juga memahami dan mengamalkan isi Al-Qur’an. Menargetkan khatam Al-Qur’an selama Ramadhan merupakan amalan yang sangat dianjurkan dan memiliki pahala besar.
Bulan Ramadhan merupakan waktu di mana Nabi Muhammad SAW secara rutin bertadarus Al-Qur’an bersama Malaikat Jibril. Hal ini dijelaskan dalam hadits yang diriwayatkan oleh Ibnu ‘Abbas.
عَنْ ابْنِ عَبَّاسٍ قَالَ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَجْوَدَ النَّاسِ وَكَانَ أَجْوَدُ مَا يَكُونُ فِي رَمَضَانَ حِينَ يَلْقَاهُ جِبْرِيلُ وَكَانَ يَلْقَاهُ فِي كُلِّ لَيْلَةٍ مِنْ رَمَضَانَ فَيُدَارِسُهُ الْقُرْآنَ فَلَرَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَجْوَدُ بِالْخَيْرِ مِنْ الرِّيحِ الْمُرْسَلَةِ
“Dari Ibnu Abbas berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah manusia yang paling lembut terutama pada bulan Ramadhan ketika malaikat Jibril ‘alaihi salam menemuinya, dan adalah Jibril mendatanginya setiap malam pada bulan Ramadhan, yang pada malam itu Jibril mengajarkannya Al-Qur’an. Sungguh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam orang yang paling lembut daripada angin yang berembus.” ((HR Bukhari).

Membaca Al-Qur’an di bulan Ramadhan memberikan berbagai manfaat, baik secara spiritual maupun dalam kehidupan sehari-hari.

Beberapa keutamaannya antara lain:

  1. Pahala yang Berlipat Ganda
    Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW bersabda bahwa setiap huruf dari Al-Qur’an yang dibaca akan mendapat satu kebaikan yang dilipatgandakan menjadi sepuluh kali lipat. Di bulan Ramadhan, pahala tersebut semakin berlipat-lipat.
  2. Menjauhkan Diri dari Godaan Setan
    Setan dibelenggu selama bulan Ramadhan, dan membaca Al-Qur’an menjadi tameng bagi kaum muslimin agar tetap teguh dalam keimanan dan tidak mudah tergoda oleh hawa nafsu.
  3. Menenangkan Hati dan Jiwa
    Al-Qur’an adalah sumber ketenangan dan kedamaian bagi setiap pembacanya. Firman Allah SWT dalam QS. Ar-Ra’d ayat 28 menyebutkan bahwa dengan mengingat Allah, hati menjadi tenang.
  4. Menjadi Cahaya dalam Kehidupan
    Al-Qur’an adalah pedoman hidup yang memberikan petunjuk dalam setiap aspek kehidupan. Dengan membaca dan mengamalkannya, seorang muslim akan selalu berada di jalan yang benar.
  5. Membangun Pola Pikir Positif
Baca Juga :  Wali Kota Yamin Serahkan Bantuan Kebakaran di Kampung Arah

Al-Qur’an mengajarkan nilai-nilai kebaikan yang dapat membentuk pola pikir positif, menghindarkan dari sikap pesimis, dan memberikan semangat untuk selalu bersyukur serta berbuat baik.

Membaca Al-Qur’an bukan hanya kewajiban di bulan Ramadhan, tetapi juga menjadi pedoman hidup sehari-hari. Bulan Ramadhan adalah kesempatan emas bagi setiap muslim untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan membaca Al-Qur’an.

Keutamaan dan manfaatnya begitu dahsyat, baik dari segi pahala maupun dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, mari jadikan Ramadhan sebagai momen untuk lebih mencintai dan mengamalkan Al-Qur’an, sehingga keberkahan dapat kita rasakan sepanjang hidup.

Semoga Ramadhan kali ini menjadi lebih bermakna dengan semakin banyaknya interaksi kita dengan Al-Qur’an. Aamiin. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan