Amuntai, KP – Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) yang ken 73 yang jatuh pada Bulan Mei mendatang akan mengundang Habib Syech.
Kedatangan Habib Syeck dalam rangka Harjad tersebut sebagaimana yang disampaikan Bupati HSU H. Sahrujani dalam acara Safari Ramadhan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, di Masjid Riyadusshalihin Palampitan, Sabtu 22/03/2025.
Bupati Sahrujani menegaskan Insha Allah Habib Syech akan datang pada tanggal 8 Mei 2025 ke Hulu Sungai Utara dalam rangka memeriahkan Hari Jadi HSU yang ke 73.
“Kemarin tim dari Habib Syech sendiri sudah datang ke Amuntai untuk survey lokasi acara, nantinya Insha Allah kami juga akan undang Gubernur dan Wakil Gubernur untuk berhadir” lanjut Bupati.
Bupati menambahkan berharap dukungan penuh baik Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan maupun seluruh lapisan masyarakat HSU untuk membangun HSU yang lebih baik.
Terlebih lagi disegala kesempatan pasangan H. Sahrujani dan Hero Setiawan ini selalu menggaungkan program-program pembangunan kedepan seperti baru-baru ini bersama Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Bupati HSU dengan tegas menyuarakan siap mendukung program Optomasi Lahan (oplah) dan Cetak Sawah di Kalimantan Selatan dengan menyediakan lahan seluas 6000 hektar di kawasan Polder Alabio Kabupaten Hulu Sungai Utara.
“Di setiap kesempatan kami selalu menyuarakan harapan Kabupaten Hulu Sungai Utara, besar harapan kami akan dukungan dan kerjasama yang sinergis antara pemerintah kabupaten, provinsi maupun pusat demi terciptanya pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Hulu Sungai Utara.
Wakil Gubernur Kalimantan Selatan H. Hasnuryadi Sulaiman menyambut baik akan semangat dan harapan Bupati HSU.
Menurut Wakil Gubernur kegiatan ini selain daripada silaturahmi juga sebagai wadah untuk menyampaikan aspirasi masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, Hasnuryadi Sulaiman mengajak masyarakat untuk memberikan dukungan penuh kepada Klub Sepak Bola Barito Putera.
Menurutnya olahraga adalah wadah yang menyatukan hati dan semangat kita. Saya mengajak seluruh masyarakat untuk memberi dukungan kepada Barito Putera. Dukungan ini bukan hanya untuk prestasi tim, tetapi juga sebagai inspirasi bagi generasi muda kita dan upaya mendorong sinergi antara olahraga dengan pembangunan daerah.
Kegiatan Safari Ramadhan dilanjutkan dengan penyerahan cenderamata oleh pemerintah Provinsi Kalsel kepada Pemerintah Kabupaten HSU.
Turut Hadir Wakil Bupati Hero Setiawan, Ketua DPRD HSU, Sekda HSU H. Adi Lesmana, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Wakil Ketua TP.PKK Prov Kalsel drg. Ellyana Trisya Hasnuryadi, Ketua TP.PKK HSU Hj. Murniyati Sahrujani dan Wakil Ketua TP.PKK HSU, Ketua DWP HSU, Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Camat dan Kepala Desa serta masyarakat di lingkungan Kabupaten HSU. (nov/K-6)