BALANGAN, Kalimantanpost.Com – Bupati Balangan H Abdul Hadi didampingi Wakil Bupati Balangan Akhmad Fauzi, menyampaikan pidato sambutan pertamanya dalam Rapat Paripurna yang digelar di ruang sidang DPRD pada Selasa (04/03/2025).
Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Balangan Hj Lindawati, yang menegaskan bahwa pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Balangan telah sesuai dengan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor: 100.2.1.3-221 Tahun 2025 tentang pengesahan pengangkatan kepala daerah dan wakil kepala daerah hasil Pilkada serentak 2024.
Sidang paripurna ini juga turut dihadiri jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD), serta unsur pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Balangan.
Dalam pidatonya, Abdul Hadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen yang telah berperan menyukseskan proses pemilihan kepala daerah, seperti KPU, TNI, Polri, Kejaksaan, instansi vertikal lainnya, insan pers, para pengusaha, serta seluruh masyarakat Balangan.
“Proses politik pemilihan kepala daerah telah usai dengan dilantiknya bupati dan wakil bupati oleh Presiden pada tanggal 20 Februari lalu, kini saatnya kita bekerja sama kembali dalam membangun kabupaten Balangan,” ujarnya.
Bupati juga menegaskan komitmennya untuk membawa Kabupaten Balangan ke arah yang lebih baik lagi melalui visi “Membangun desa, menata kota, menuju Balangan yang lebih maju dan sejahtera”.
Ia juga mengajak seluruh elemen pemerintahan, mulai dari sekretaris daerah hingga kepala desa, serta pimpinan instansi vertikal, untuk bersinergi dan berinovasi demi kemajuan daerah.
“Dengan segala kerendahan hati, kami mengajak seluruh elemen pemerintah dan masyarakat untuk bersatu. Mari kita berkolaborasi dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat untuk mewujudkan pembangunan Balangan yang lebih baik,” tegasnya.
Di akhir pidatonya, H Abdul Hadi didampingi H Akhmad Fauzi menekankan pentingnya sinergi dengan DPRD Kabupaten Balangan dalam membangun daerah.
“Mari kita bersama-sama membangun Kabupaten Balangan ini, tidak ada kata kunci lain selain kebersamaan,” pungkasnya. (srd/KPO-1)