BARABAI, Kalimantanpost.com – Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), H Gusti Rosyadi Elmi menunjukkan respons cepat dengan menyerahkan bantuan langsung kepada korban kebakaran pemukiman di Jl. Murakata Komp. DPRD RT08 dan 09/RW03 Kelurahan Barabai Barat, Kecamatan Barabai, Minggu (2/3/2025).
Wabup didampingi oleh BPBD, Dinas Sosial, PPKB & PPPA, Dinas Dukcapil, camat Barabai, lurah, TNI-POLRI, dan Tagana HST.
Bantuan yang diberikan meliputi uang tunai, logistik pangan, logistik non-pangan, dan berbagai bantuan lainnya.
Kebakaran ini mengakibatkan kerusakan parah pada dua rumah kayu yang terbakar 100% dan satu rumah terbakar 20%. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Wabup menyampaikan rasa simpati dan harapannya agar para korban tetap sabar dan tabah menghadapi musibah ini.
“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan dapat meringankan beban buhan pian (saudara-saudara),” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan respon cepat Pemkab HST kepada warga yang tertimpa musibah kebakaran.
Pemkab mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama dan meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana, khususnya musibah kebakaran di pemukiman. (ary/KPO-4).