Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Atletico Madrid Kokoh di Peringkat Ketiga Usai Gulung Rayo Vallecano 3-0

×

Atletico Madrid Kokoh di Peringkat Ketiga Usai Gulung Rayo Vallecano 3-0

Sebarkan artikel ini
IMG 20250425 WA0017
Arsip - Pemain Atletico Madrid Julian Alvarez (kiri) saat pertandingan leg pertama Copa del Rey melawan Barcelona di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Barcelona, Spanyol, Rabu (26/2/2025). (Antara/Xinhua)

SPANYOL, Kalimantanpost.com – Atletico Madrid meraih poin penuh setelah mencukur Rayo Vallecano 3-0 dalam lanjutan pekan ke-33 Liga Spanyol 2024/25 di Stadion Civitas Metropolitano, Madrid, Jumat (25/4/2025) dini hari WIB.

Tiga gol Los Rojiblancos masing-masing dicetak oleh Alexander Sorloth, Conor Gallagher, dan Julian Alvarez.

Baca Koran

Kemenangan ini menguatkan Atletico di peringkat tiga dalam klasemen dengan 66 poin, mereka unggul enam angka dari Athletic Bilbao di peringkat empat.

Sedangkan Rayo harus tertahan di peringkat ke-11 dengan 41 poin, demikian dilansir laman resmi Liga Spanyol.

Atletico sudah langsung unggul ketika laga baru berjalan tiga menit. Umpan silang Giuliano Simeone dari sisi kanan bisa ditanduk Alexander Sorloth menjadi gol. Skor menjadi 1-0.

Sorloth hampir saja kembali mencetak gol pada menit ke-8. Namun tembakannya masih bisa ditepis kiper Augusto Batalla.

Atletico baru bisa menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada babak kedua, tepatnya menit ke-46. Connor Gallagher sukses menyundul umpan lambung Rodrigo De Paul di depan gawang.

Rayo berusaha untuk mencetak gol balasan melalui sundulan Palazon ke arah gawang, tetapi bola masih bisa diamankan penjaga gawang Jan Oblak.

Atletico justru bisa menambah gol mereka pada menit ke-77. Los Rojiblancos melancarkan serangan balik cepat.

Umpan terobosan Antoine Griezmann diselesaikan Alvarez dengan sepakan mendatar yang membobol gawang Rayo. Kedudukan menjadi 3-0.

Beberapa saat kemudian, Gallagher punya kesempatan mencetak gol keduanya setelah sodoran bola dari Griezmann. Kali ini tembakannya masih bisa diredam Batalla.

Tidak ada gol tambahan yang lahir di sisa laga. Atletico menang dengan skor meyakinkan 3-0 atas Rayo Vallecano. (Ant/KPO-3)

Susunan Pemain

Atletico Madrid: Oblak, Galan, Lenglet, Le Normand, LLorente, Gallagher, Barrios, De Paul, Simeone, Alvarez, Sorloth

Baca Juga :  Barcelona Madrid di Final Copa del Rey

Rayo Vallecano: Batalla, Espino, Ciss, Lejeune, Ratiu, Valentin, Unai, Garcia, Diaz, Palazon, Nteka.

Iklan
Iklan