Kasongan, Kalimantanpost.com – Pemerintah Kabupaten Katingan sangat aktif melakukan kegiatan pembinaan dan pelatihan kepada masyarakat, seperti halnya dilakukan Dinas Perindustrian Transmigrasi dan Tenaga Kerka (Printranaker) Kabupaten Katingan.
“Pada hari ini, kami di Printranaker Katingan melalui Balai Latihan Kerja (BLK) melakukan pelatihan dan pembinaan kepada genarasi muda di masyarakat Katingan, ” sebut kepala Printranaker Katingan, H.Supardi, Selasa (15/4 /2025) di Kasongan.
Sebut Kadis Printranaker Katingan H.Supardi, pihak selalu melaksanakan kegiatan pelatihan dan pembinaan kepada para masyarakat, pemuda dan pemudi di 13 Kecamatan di Katingan, yakni dengan melatih baik menjahit, komputer, serta pelatihan otomotif, ” kita juga selalu berikan bahan usaha baik mesin jahit, peralatan bengkel, serta juga berikan sertifikat kepada peserta pelatihan sebagai modal untuk bekerja.” Ucapnya.
Disisi lain pihaknya, juga bekerja sama dengan sejumlah perusahaan swastas di Katingan, agar dapat menerima peserta pelatihan dan pembinaan di BLK Katingan sebagai tenaga kerja di perusahaan, ” kita berharap, para peserta pelatihan di BLK ini, nantinya juga mudah mendapatkan pekerjaan di manapun, tak hanya di Katingan saja, ” beber H.Supardi.
Lanjutnya, setiap tahun pihaknya selalu melaksanakan pelatihan dan pembinaan kepada masyarakat di BLK Katingan, ” dengan harapan, tentunya membuka kegiatan yang akan berdampak pada kemudahan masyarakat mendapatkan pekerjaan dan melakukan upaya mandiri mambangun usaha dengan hasil dari pelatihan yang dilakukan di BLK Katingan, ” semoga dengan keberadaan BLK ini juga meringankan masyarakat untuk terus aktif melaksanakan kegiatan dan keahliannya di mana dia bekerja,”timpalnya. (Isn/ K – 10)