BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Ini khabar gembira buat atlet Kalimantan Selatan (Kalsel) yang mengharumkan nama Banua dengan meraih medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh – Sumatera Utara pada September – Oktober 2024 lalu.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel segera mencairkan bonus yang sudah dinantikan para pahlawan olahraga Banua.
“Ini sedang proses di Bank Kalsel. Kemungkinan sore ini dan selanjutnya sampai minggu depan akan cair ke masing-masing rekening atlet dan pelatih,” papar Plt Kepala Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan (Dispora) Provinsi Kalimantan Selatan, M Fitri Hernadi di Banjarmasin yang dihubungi melalui WA, Kamis (15/5/2025) siang.
Dijelaskan Fitri, untuk peraih medali emas perorangan akan mendapat bonus Rp 350 juta, medali perak Rp 175 juta medali perunggu perunggu Rp 100 juta.
Dia juga mengungkapkan untuk bonus peraih medali emas beregu kurang lima orang sebesar Rp 350 juta, medali emas beregu 6-10 orang Rp400 juta, medali emas beregu lebih 10 orang sebesar Rp 450 juta.
“Lalu atlet peraih medali perak beregu kurang dari lima orang Rp 200 juta, medali perak beregu 6-10 orang Rp 225 juta dan medali perak beregu lebih 10 orang Rp 250 juta,”
Selanjutnya medali perunggu beregu kurang dari lima orang Rp 100 juta, medali perunggu beregu 6-10 orang Rp 125 juta, medali perunggu beregu lebih 10 orang Rp 150 juta .
“Pemprov juga memberikan bonus medali emas pelatih Rp 162.500, medali perak pelatih Rp 87.500.000 dan medali perunggu pelatih Rp 50 juta,” ucapnya.
Lalu, medali emas asisten pelatih Rp81.250.000, medali perak asisten pelatih Rp 43.750.000 dan medali perunggu asisten pelatih Rp25 juta
Fitri yang juga menjabat Kepala Dinas Perhubungan Kalsel menambahkan, apabila ada dalam satu cabor atlet yang belum tanda tangan tanda terima, misalnya atlet pelatnas, dimohon berkenan menandatangani berkas yang sudah diserahkan kepada cabor.
“Ini agar pencairan diproses langsungg oleh admin di Bank Kalsel atau Bank Kalsel Syariah,” tandasnya.
Dikesempatan itu, Fitri juga menjelaskan jumlah atlet, pelatih dan asisten pelatih PON XXI Aceh-Sumatera Utara yang
mendapatkan penghargaan sebanyak 151 orang.
Di PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024 Kalsel menoreh prestasi cukup membanggakan dengan meraih 15 medali emas, 15 perak dan 26 perunggu dan menempati peringkat 15 dari 39 provinsi.
Ada pun jumlah bonus yang diberikan ke PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024 totalnya sebesar Rp 20.016.088.379.
Selain atlet PON XXI Aceh – Sumatera Utara, atlet dan pelatih Peparnas XVII Solo tahun 2024 juga mendapatkan penghargaan sebanyak 198 orang.
Jumlah medali yang diraih pada PEPARNAS XVII Solo sebanyak 24 emas, 43 perak dan 59 perunggu dengan menempati peringkat 7 dari 34 perunggu.
“Jumlah bonus yang diberikan ke PEPARNAS XVII Solo totalnya Rp
42.322.364.214,” pungkas Fitri. (ful/KPO-3)