Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Selatan

Bupati HSS Hadiri Audiensi di Kementerian PKP

×

Bupati HSS Hadiri Audiensi di Kementerian PKP

Sebarkan artikel ini
Hal 12 HSS 3 klm 3
AUDIENSI - Bupati HSS Syafrudin Noor menghadiri audiensi di Kementerian PKP Jakarta. (KP/Ist)

Kandangan, KP – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syafruddin Noor, menghadiri audiensi bersama Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Republik Indonesia (RI), di Jakarta, Selasa (1/7/2025) lalu.

Pertemuan dipimpin Direktur Jenderal (Dirjen) Pengembangan Kawasan Permukiman Fitrah Nur, yang diikuti sejumlah Pemerintah Kabupaten/Kota.

Baca Koran

Bupati HSS hadir didampingi Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Dispera KPLH) Kabupaten HSS Ronaldy Prana Putra. 

Pada audiensi itu, dibahas mengenai program kegiatan Kementerian PKP, tata cara pengusulan kegiatan yang dilaksanakan melalui dana APBN, serta penanganan masalah Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Bupati HSS Syafrudin Noor menjelaskan, audiensi tersebut membahas terkait pembangunan bidang perumahan dan permukiman. Hal itu dalam mendukung Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, melalui Program 3 Juta Rumah. 

“Program ini bertujuan menyediakan hunian layak bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR),” terang Bupati HSS. 

Audiensi dilakukan sebagai wujud sinergisitas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS dalam mendukung program pemerintah pusat. 

Setelah kegiatan, rombongan Bupati Syafrudin bertemu tenaga ahli Wakil Menteri PKP Endy Kurniawan. 

Syafrudin Noor menyampaikan terkait penajaman usulan Pemkab HSS, terkait program penanganan Rumah Tidak Layak Huni bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah, serta upaya mengatasi backlog perumahan melalui pembangunan rumah susun di Kabupaten HSS. (tor/K-6)

Baca Juga :  Doa Bersama Lintas Agama Sambut Hari Bhayangkara di HSS
Iklan
Iklan