Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Kasat Binmas Polresta Banjarmasin Tanamkan Jiwa Kenegarawanan ke Pelajar SMPN 10

×

Kasat Binmas Polresta Banjarmasin Tanamkan Jiwa Kenegarawanan ke Pelajar SMPN 10

Sebarkan artikel ini
IMG 20250722 WA0041

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Dalam upaya membentuk karakter generasi muda yang berintegritas dan cinta tanah air, Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polresta Banjarmasin melakukan kunjungan ke SMPN 10 Banjarmasin, Selasa (22/7/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polresta Banjarmasin, AKP H Anton Suyono yang memberikan pembinaan serta arahan kepada para siswa terkait berbagai isu penting di kalangan remaja.

Kalimantan Post

Dalam sambutannya, Anton menyoroti sejumlah permasalahan seperti kenakalan remaja, tawuran, perundungan (bullying), hingga bahaya penyalahgunaan narkoba. Ia menegaskan pentingnya peran pelajar dalam menjaga perilaku positif demi masa depan yang lebih baik.

“Kami ingin menyampaikan kepada para siswa agar tidak sampai terjerumus ke dalam tindakan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain,” katanya.

Tak hanya fokus pada pencegahan perilaku negatif, Anton juga menekankan pentingnya menumbuhkan sikap kenegarawanan di kalangan pelajar. Menurutnya, para siswa adalah generasi penerus bangsa yang akan berperan besar dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

“Kami hadir untuk memberikan semangat dan motivasi belajar, serta mendorong siswa agar memiliki nilai-nilai kenegaraan yang kuat sehingga bisa memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” imbuhnya.

Kegiatan ini disambut antusias oleh pihak sekolah dan para siswa yang merasa termotivasi untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan bertanggung jawab.

Dalam hal ini Sat Binmas Polresta Banjarmasin pun berkomitmen untuk terus memberikan pembinaan serupa di sekolah-sekolah lain di wilayah Banjarmasin. (yul/KPO-3)

Baca Juga :  Terjawab, Calon Tunggal Ketua Golkar Kalsel
Iklan
Iklan