Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINEInternasional

Duplikat Kitab Sabilal Muhtadin Diserahkan Ke Perpustakaan Imam Bukhari dan Imam Maturidi di Uzbekistan

×

Duplikat Kitab Sabilal Muhtadin Diserahkan Ke Perpustakaan Imam Bukhari dan Imam Maturidi di Uzbekistan

Sebarkan artikel ini
IMG 20251031 WA0067
DUPLIKAT - Ulama Banjar yang kerap disebut Guru Adam dan Ketua Yayasan Gawi Sabumi menyerahkan duplikat Kitab Sabilal Muhtadin untuk dimanfaatkan sebagai koleksi perpustakaan Imam Bukhari di Samarkand dan perpustakaan Imam Maturidi di Tashkent (28/10). (KP/Rofi)

SAMARKAND, Kalimantanpost.com – Dengan melafalkan syahadat dan Al fatihah, Guru Adam didampingi Ketua Yayasan Gawi Sabumi HM Basmi Sarman, menyerahkan duplikat Kitab “Sabilal Muhtadin” karya Syeikh Muhammad Arsyad Al Banjari, kepada Direktur Pusat Kajian Ilmiah Internasional Imam Bukhari,Prof Shovosil Ziyodov dan Direktur Pusat Kajian Ilmiah Internasional Imam Maturidi, Dr. Komiljon Shermukhamedov.

Penyerahan kitab tersebut dilakukan pada prosesi Pembukaan Konferensi Internasional “Imam Bukhari & Scholarship in the Muslim World” pada Selasa (28/10) di Hall utama Imam Bukhari International Scientific Research Center (IBISRC) di Samarkand serta disaksikan oleh Duta Besar RI untuk Uzbekistan Siti Ruhaini Dzuhayatin dan Rektor IIQ Jakarta Nadjematul Faizah dan Dekan fakultas Ushuluddin UIN Syarif Hidayatullah Ismatu Ropi.

Kalimantan Post

Penyerahan kitab bersejarah disela peringatan hari Sumpah Pemuda ke 97 tersebut merupakan amanah keluarga besar Syeikh Muhammad Arsyad Al Banjari atas nama Paman Sibawaihi bin H. Siradjudin dan Rusmalian Sari bin H. Arifin Abuchair yang berhalangan hadir mengikuti kegiatan Indonesia-Uzbekistan Cultural & Collaboration Week 2025.

Namun demikian keinginan untuk menyambungkan “sanad hati dan ilmu” antara ulama Banjar dengan perawi hadis terkemuka Imam Bukhari telah sampai bahkan disaksikan 125 warga Indonesia yang diundang secara resmi sebagai peziarah perdana pada uji coba pembukaan komplek makam Imam Bukhari setelah ditutup selama 5 tahun.

Kegiatan penyerahan kitab Sabilal Muhtadin ditengah acara pembukaan konferensi juga tidak luput dari perhatian media lokal SamarqandMTRK.

IMG 20251031 233654

Pihak Imam Bukhari dan Imam Maturidi menyampaikan apresiasi atas penyerahan kitab bersejarah itu dan berharap agar kitab tersebut menjadi awal hubungan baik antar bangsa antara lain berupa kerjasama riset manuskrip, penterjemahan hingga pengembangan ekosistem wisata religi kawasan Kelampayan di Martapura Kalimantan Selatan.

Baca Juga :  Gubernur Muhidin Bantah Pernyataan Menkeu Purbaya

“Kami berharap dapat berkunjung ke Kalsel dan berziarah sekaligus menggelar Konferensi Internasional di Kota Seribu Sungai” ujar Professor Shovosil Ziyodov kepada Kalimantan Post Biro Jakarta.


Kegiatan Konferensi Internasional bertajuk Imam Bukhari & Scholarship in the Muslim World diselenggarakan atas kolaborasi IBISRC dengan UIN Syarif Hidayatullah, IIQ Jakarta serta didukung 1000 Cahaya Indonesia dan Kalimantan Post biro Jakarta.

Kemegahan masjid baru Imam Bukhari yang berdiri diatas lahan 40 hektar dan mampu menampung lebih dari 20.000 peziarah menjadi saksi momentum bersejarah hadirnya Kitab Sabilal Muhtadin di negeri para Imam di Uzbekistan.(Rof/KPO-1)

Iklan
Iklan