BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol. Cuncun Kurniadi memimpin launching dan pengukuhan nomenklatur baru jabatan di lingkungan Polresta Banjarmasin, Selasa (21/10/2025).
Kegiatan ini menandai perubahan nama jabatan Kanit SPKT Polresta Banjarmasin yang kini secara resmi berganti menjadi Pamapta SPKT Polresta Banjarmasin di Aula Bhayangkari Mathilda Batlayeri
Perubahan nomenklatur ini merupakan bagian dari kebijakan Polri dalam rangka meningkatkan efektivitas, efisiensi, dan profesionalisme pelayanan Kepolisian kepada masyarakat.
“Perubahan ini bukan hanya sekadar pergantian nama, namun menjadi momentum penting dalam mewujudkan institusi Polri yang modern dan presisi,” jelas Kapolresta .
Diharapkan peran Pamapta SPKT semakin maksimal dalam memberikan pelayanan cepat, tanggap, dan humanis kepada masyarakat, sesuai dengan semangat reformasi birokrasi Polri.
Langkah ini juga mencerminkan komitmen Polresta Banjarmasin dalam mendukung transformasi organisasi Polri yang lebih adaptif terhadap tantangan zaman dan kebutuhan masyarakat yang terus berkembang. (yul/KPO-4)














