Batulicin, KP – Peringatan Hari Santri Tahun 2025 dilaksnakan di Pondok Pesantren Azzikra DDI Kersik Putih, Kecamatan Batulicin 22/10/2025 Rabu.
Peringatan Hari Santri ini ditandai dengan dilaksanakan dengan mengelar Apel yan dipimpin oleh sekretatis Daerah Kab Tanbu Yulian Herawati sebagai Inspektur Upacara. Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif melalui Sekda Yulian Herawati saat membacakan sambutan Mentri Agama RI Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA, mengatakan, Hari Santri tahun 2025 adalah hari santri yang istimewa karena tahun ini adalah 10 tahun peringatan Hari Santri sejak pertama kali ditetapkan oleh pemerintah pada tahun 2015.
Dikatakan, sepuluh tahun bukan lah waktu yang singkat. Dalam rentang waktu itu, kita menyaksikan semakin kuatnya peran pesantren dan santri dalam berbagai bidang kehidupan. Jauh sebelum Indonesia merdeka, pesantren telah menjadi pusat pendidikan di Nusantara, tempat para santri menimba ilmu sekaligus menempah diri dalam akhlak dan karakter.
“Pesantren melahirkan generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga kuat secara spiritual dan moral,” ujar Mentri. Bahkan, saat ini lanjutnya, banyak santri yang sudah berkiprah di level internasional, membawa nama baik Indonesia di kancah global. Karena itu, .
Santri tidak boleh hanya menjadi penonton dalam perubahan zaman. Santri harus hadir sebagai pelaku sejarah baru, menjadi pembawa nilai-nilai Islam rahmatan lil ‘alamin dalam membangun peradaban dunia yang damai, adil, dan berkeadaban. “Hari Santri harus menjadi momentum kebangkitan santri Indonesia. Santri sekarang tidak hanya menguasai kitab kuning, tetapi juga harus menguasai teknologi, sains, dan bahasa dunia,” tambahnya.
Oleh sebab itu, Kepada seluruh santri di Tanah Air, supaya menjadi santri yang berilmu, berakhlak, dan berdaya.
“Rawatlah tradisi pesantren, tetapi juga peluklah inovasi zaman. Bawalah semangat pesantren ke ruang publik, ke dunia kerja, ke ranah internasional. Tunjukkan bahwa santri mampu menjadi bagian dari solusi, bukan sekadar penonton,” tambahnya. Dan Mentri berpesan, tanamlah ilmu dengan sungguh-sungguh, jaga akhlak, hormati guru, kiai, dan cintai Tanah Air. Karena dari tangan para santrilah, masa depan Indonesia akan ditulis.
“Marilah kita terus berjuang bersama untuk mengawal Indonesia yang merdeka ini menuju peradaban dunia yang damai dan berkeadaban” tandasnya. Adapun Hari Santri tahun 2025 ini mengusung tema “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia,” Tema ini mencerminkan tekad dan peran santri sebagai penjaga kemerdekaan sekaligus penggerak kemajuan. (han)














