ITALIA, Kalimantanpost.com – Penampilan gemilang ditunjukkan kiper Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi yang berhasil melakukan lima penyelamatan gemilang. Sayangnya, timnya menyerah 0-1 atas Pisa dalam pertandingan pekan 11 Serie A Liga Italia di Arena Garibaldi, Sabtu (8/11/2025) dinihari WIB.
Selain melakukan lima penyelamatan gemilang, Emil Audero juga melakukan lemparan 6 kali, umpan akurat 26 kali dan sentuhan 55 kali.
Pemain kelahiran Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), 28 tahun ini mendapat rating cukup tinggi 7,2 dari flashscore.
Kekalahan tersebut, Cremonese tertahan diperingkat 10 dengan 14 poin dari 11 kali bertanding, 3 kali menang, 5 kali seri dan 3 kali kalah, sedangkan Pisa diurutan 15 dengan 9 poin.
Gol kemenangan Pisa sendiri dicetak Idrissa Touré untuk pertama Nerazzurri mrraih tiga poin di Serie A musim ini – dan kemenangan pertama mereka di liga utama Italia selama 34 tahun –
Sejak menit awal, baik tuan rumah Pisa maupun Cremonese sama-sama bermain agresif.
Di menit 10, Emil Audero melakukan penyelamatan gemilang. M’Bala Nzola dengan mudah menerobos pertahanan Cremonese dan melepaskan tembakan mendatar dari jarak jauh. Tendangannya mengarah ke tengah gawang, tetapi kiper Emil sigap menghentikannya.
Lima menit kemudian giliran kiper Pisa, Adrian Šemper, berhasil menepis tendangan melengkung Franco Vázquez di tiang gawang.
Lagi-lagi kiper Indonesia, Emil Audero menggagalkan serangan tim tuan rumah di menit 22 dimana pemain Pisa, Antonio Caracciolo melompat paling tinggi di area penalti untuk menyambut umpan silang dari bola mati, dan ia melepaskan sundulan menjanjikan yang mengarah ke gawang ke tengah gawang, tetapi Emil Audero melakukan penyelamatan gemilang untuk menggagalkannya.
Di babak kedua, Cremonese meningkatkan tempo dan hampir memecah kebuntuan dua kali secara beruntun.
Di menit 59, striker Pisa, M’Bala Nzola menerima umpan silang di dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan cepat ke sisi kanan gawang. Tendangannya yang menjanjikan berhasil ditepis oleh Emil Audero.
Lalu tendangan Vázquez dari jarak 18 yard membentur mistar gawang, sebelum Šemper melakukan penyelamatan gemilang di tiang dekat untuk menggagalkan upaya penyerang veteran Cremonese tersebut tak lama kemudian
Di menit 70, striker Ceremonese, Jamie Vardy melepaskan tembakan dari tepi kotak penalti setelah menerima umpan akurat. Adrian Semper melakukan penyelamatan gemilang untuk mencegah bola melayang ke tengah gawang.
Peteka terjadi buat Cremonese di menit ke-75, ketika Idrissa Toure yang menyundul umpan lambung Mattéo Tramoni ke sisi kanan gawang dan gagal di blok Emil Audero.
Kedudukan 1-0 untuk Pisa bertahan hingga pertandingan babak kedua berakhir. (ful/KPO-3)
.














