BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Atlet judo, I Made Sastra Dharma meraih medali emas di kelas -90 kg putra dan atlet taekwondo Arya Danu Susilo mempersembahkan medali emas di nomor -74 kg putra bagi Indonesia di SEA Games 2025 di Thailand pada Sabtu (13/12/2025).
Tambahan dua emas itu hingga saat ini sudah mencapai 26 medali emas diraih atlet Indonesia.
Sementara lifter Ricko Saputra meraih medali perak kelas 60 kg putra dengan total angkatan 295 kg.
Medali emas diraih lifter tuan rumah Thailand, Theerapong Silachai dengan total angkatan 304 kg, sedangkan perunggu oleh Duong K dari Vietnam dengan total angkatan 289. (ful/KPO-3)














