BANJARBARU, Kalimantanpost.com – Fai dari klub Kuda Hitam Banjarbaru berhasil meraih juara Kejuaraan Catur Cepat antar klub se Kota Banjarbaru yang diselenggarakan klub Bidak Putih.
Fai berhasil meraih 6,5 pts dalam pertandingan catur cepat dengan sistem swiss 7 babak yang diikuti 80 pecatur dari berbagai klub maupun perorangan yang berlangsung di Jalan Golf Komplek Taman Kota Santri Landasan Ulin, Minggu (4/1/2026).
Juara kedua direbut Uji dari klub Diamond Chess Community yang meraih 6 pts dengan 32 BH:PTS dan juara ketiga oleh D Riadi dari Benteng Kuda yang dengan 6 pts dan 20 BH:GP.
Lalu, posisi keempat diraih Ari dari klub Benteng Kuda yang meraih 5,5 pts dan 28 BH:HP dan posisi kelima direbut Rani dari klub Diamond Chess Community dengan 5,5 pts dan 28,5 BH:GP
Juara pertama dapat hadiah Rp 500.000, kedua Rp350.000, ketiga Rp 250.000, keempat Rp 200.000 dan kelima Rp 150.000.
Peringkat 6 sampai 10 masing-masing mendapat hadiah Rp 100.000 dan posisi 11 sampai 20 menerima Rp50.000.
Kejuaraan Catur Cepat se Kota Banjarbaru tersebut dibuka Ketua Umum Pengcab Percasi Banjarbaru, Anang Parjono Rizali.
Anang dalam sambutannya mengatakan kejuaraan ini selain ajang silaturrahim antar pemain se Kota Banjarbaru juga untuk memperluas minat dan kecintaan masyarakat terhadap olahraga catur.
“Harapannya nanti akan muncul bibit-bibiy baru pecatur handal Banjarbaru yang akan dan bisa mewakili daerah ini dalam berbagai turnamen daerah maupun nasional,” paparnya.
Sekretaris Pengcab Banjarbaru, Dardiansyah menambahkan even ini dalam rangka silaturrahmi seluruh insan catur se Banjarbaru yang tergabung dalam klub catur di Kota Idanan.
“Ada tujuh klub dan 80 peserta yang dilaksanakan di Klub Catur Bidak Putih Landasan Ulin. Kejuaraan ini tanpa dipungut biaya alias gratis dan pesertanya non master,” ungkapnya.
Ditambahkan Dardiansyah, rencana akan datang, kejuaraan ini merupakan agenda rutin setiap bulan, tp tempat pelaksanaannya akan berubah sesuai klub yang mengadakan berada. (ful/KPO-3)














