Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Banjarmasin

HUT ke-26 Kalimantan Post, Lomba Masak Mie Kreasi Jadi Panggung Adu Ide dan Rasa

×

HUT ke-26 Kalimantan Post, Lomba Masak Mie Kreasi Jadi Panggung Adu Ide dan Rasa

Sebarkan artikel ini
IMG 20260117 WA0043

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Serangkaian kegiatan hari kedua peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kalimantan Post ke-26, lomba masak mie kreasi sukses digelar di halaman Kantor Kalimantan Post, Sabtu (17/1/2026).

Mengusung tagline “Literasi Lintas Batas”, kegiatan ini menjadi ajang seru yang memadukan kreativitas, kebersamaan, dan semangat kompetisi.

Kalimantan Post
IMG 20260117 WA0044

Acara dibuka secara resmi Ketua Panitia HUT Kalimantan Post ke 26, dilanjutkan dengan pembacaan doa sebagai penanda dimulainya seluruh rangkaian kegiatan.

Sejak awal, suasana sudah terasa meriah dengan antusiasme peserta yang bersiap menampilkan kreasi terbaik mereka.

IMG 20260117 WA0042

Ketua Panitia HUT Kalimantan Post ke-26 Vico dalam sambutannya menyampaikan bahwa lomba masak ini bukan sekadar perlombaan, tetapi juga ruang kebersamaan untuk mempererat silaturahmi antar peserta. Ia menegaskan, semangat literasi juga bisa hadir lewat kegiatan kreatif yang dekat dengan keseharian masyarakat.

Pimpinan Umum Kalimantan Post yang Rio Albani mengapresiasi partisipasi seluruh peserta.

IMG 20260117 WA0041

Menurutnya, lomba ini menjadi simbol bahwa Kalimantan Post tidak hanya hadir sebagai media informasi, tetapi juga sebagai wadah aktivitas positif yang melibatkan banyak kalangan.

Sebelum lomba dimulai, Koordinator Lomba dari panitia yang diwakili Hj Sunarti menyampaikan penjelasan teknis terkait durasi memasak, mekanisme penilaian, serta standar kebersihan dan kerapian.

Pada kesempatan yang sama, dewan juri yang diketuai Bela pemilik Bronis Choco Mocca, Isna, Hj Yuli juga diperkenalkan kepada seluruh peserta sebagai penilai hasil kreasi yang akan disajikan.

IMG 20260117 WA0040

Pelaksanaan lomba pun dimulai sesuai waktu yang telah ditentukan.

Para peserta tampak serius namun santai saat mengolah mie dengan berbagai ide kreatif. Setelah waktu memasak berakhir, seluruh hasil masakan dikumpulkan dan disajikan untuk dinilai oleh dewan juri.

Adapun kriteria penilaian meliputi lima aspek utama, yakni rasa, penyajian atau plating, kebersihan dan kerapian, kreativitas, serta ketepatan waktu. Sambil menunggu proses penjurian, panitia mengisi acara dengan hiburan musik yang menambah semarak suasana.

Baca Juga :  Wali Kota Banjarmasin dan Warga Bahu-Membahu Normalisasi Sungai Saka Pangilun

Pengumuman pemenang menjadi momen yang paling ditunggu.

Juara Harapan III diraih oleh Group 1 atas nama Gazali dan Wahyudin, disusul Juara Harapan II oleh Group 11 Ronaldi dan Bahrani, serta Juara Harapan I oleh Group 4 Yasa dan Agus Salim. Sementara itu, Juara III diraih Group 5 Nugie dan Eva, Juara II oleh Group 9 Mahmudah dan Yosi, dan Juara I berhasil diamankan Group 10 Ibu Saudati dan Ibu Tini.

Acara kemudian ditutup dengan penyerahan hadiah dan piagam kepada para pemenang, dilanjutkan dengan foto bersama pemenang dan dewan juri. Kegiatan resmi ditutup oleh MC dan diakhiri dengan foto bersama seluruh peserta, menandai berakhirnya lomba masak mie kreasi yang penuh kehangatan dan kreativitas dalam rangka HUT ke-26 Kalimantan Post. (nug/KPO-1)

Iklan
Iklan