Barabai, KP – Guna meningkatkan keterampilan beladiri, anggota Polres HST melakukan latihan beladiri bersama yang langsung dipimpin Kabag Sumda AKP Rissan Simaremare, S.sos, M.Ap, bertempat di halaman Mako Polres HST, Jum’at (19/6/2020).

Hal ini dilakukan dengan semakin meningkatnya teror di tubuh Polri, yang membuat para anggota Polri dituntut meningkatkan kemampuan dan pertahanan diri.
Kabag Sumda AKP Rissan Simaremare, S.sos, M.Ap melalui Kasi Was Ipda Alfian Yusuf yang merupakan seorang pelatih beladiri, langsung memberikan pelatihan kepada para anggotanya dalam menggunakan teknik beladiri Polri dengan Tongkat dan Bergol.
Kapolres HST AKBP Danang Widaryanto, S.I.K melalui Ps. Paur Subbag Humas Aipda M Husaini, SE MM mengatakan bahwa dengan adanya latihan beladiri ini diharapkan anggota Polri khususnya Anggota Polres HST akan memiliki kemampuan beladiri yang mantap sehingga dapat menunjang tugas operasional di lapangan.
“Semoga Anggota Polres HST selalu dalam Lindungan Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Aamiin, aamiin,” harapnya. (Ary/KPO-1)