Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Utara

Bupati Kunjungi Bayi Kembar Siam

×

Bupati Kunjungi Bayi Kembar Siam

Sebarkan artikel ini
hal 2 HSU 3 klm 1
BUPATI HSU - Didampingi ketua TP PKK saat mengunjungi kediaman bayi kembar siam. (KP/Ist)

Amuntai, KP – Bupati Hulu Sungai Utara Drs H Abdul Wahid MM MSI mengunjungi Bayi Kembar Siam yang sudah kembali pulang ke rumah dalam kondisi sehat setelah dilakukan tindakan operasi pemisahan oleh tim medis.

Dalam kunjungan tersebut, bupati didampingi Ketua Tp. PKK HSU Hj Anisa Rasyidah Wahid kediaman Bayi Kembar Siam berjenis kelamin perempuan pasangan di Desa Kaludan Kecil Kecamatan Banjang.

Baca Koran

Sebagaimana diketahui Bayi kembar siam ini sempat menjalani operasi dan perawatan insentif selama dua bulan satu minggu di RSUD Ulin Banjarmasin, dan Rabu 16/12/2020 bayi kembar siam sudah diserahkan pihak RSUD Ulin Banjarmasin.

Bupati HSU juga berikan nama kepada bayi tersebut, yaitu Rahmi Rasyidah dan Rahma Fauziah.

“Semoga kedua bayi kembar ini menjadi anak yang sholehah, berbakti kepada orang tua,” ungkap Bupati.

Wahid juga menyampaikan terima kasih kepada RSUD Ulin Banjarmasin yang telah berhasil menjalani operasi dan perawatan selama dua bulan sehingga bayi kembar siam berhasil di pisahkan.

Bupati berpesan kedua bayi kembar ini Wahid agar tertangani dengan baik dari segi perawatan dan lain sebagainya. Wahid mengharapkan kepada RSUD Pembalah Batung Amuntai dan Dinas Kesehatan HSU untuk terus memantau tumbuh kembang bayi kembar ini dengan sebaik-baiknya.

“terimakasih kepada RSUD Ulin Banjarmasin yang telah berhasil menajalani operasi dan perawatan selama dua bulan sehingga bayi kembar siam berhasil di pisahkan”. Terang Wahid

Pada kesmepatan itu, Bupati memberikan bantuan berupa uang, peralatan bayi dan juga sembako untuk keluarga dan nayi tersebut.

Sementara itu terpisah menurut pihak RSUD Pembalah Batung Amuntai saat ini kondisi bayi tersebut sehat.

“Alhamdulillah kondisi kedua bayi sehat”, ungkap dr Dewi SpA yang bekerja di RSUD Amuntai saat dihubungi. (nov/K-6)

Baca Juga :  Bupati H.Sahrujani Serahkan Bonus MTQ Kepada Kafilah
Iklan
Iklan