Tanjung, KP – Untuk monitoring pelayanan publik dan menyerap aspirasi masyarakat, Bupati Tabalong Dr Drs H Anang Syakhfiani M.Si, bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setempat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) beberapa kecamatan yang ada di wilayahnya.
Seperti yang dilaksanakan di beberapa kecamatan yang di wilayah selatan Kabupaten Tabalong yakni di Desa Pamatang Kecamatan Banua Lawas, Anang menjelaskan bahwa kegiatan Kunker ini dilaksanakan bertujuan ingin mengetahui apakah kegiatan-kegiatan pembangunan tahun anggaran 2022 ini sudah terlaksana, “kegiatan Kunker ini dilaksanakan bertujuan ingin mengetahui apakah kegiatan-kegiatan pembangunan tahun anggaran 2022 ini sudah terlaksana dengan baik dan sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat, kalau masih belum selesai maka perbaiki,” ujarnya.
“Kunker ini sekaligus untuk menyerap aspirasi masyarakat dan perkembangan pembangunan di Kecamatan Banua Lawas dapat kita rasakan kemajuannya,” sebut Anang.
Menurut Anang, dinamika di Kecamatan Banua Lawas sangat luar biasa, kekompakan masyarakatnya sangat baik, “Dinamika di Kecamatan Banua Lawas sangat luar biasa, kekompakan masyarakatnya sangat baik sekali dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan pembangunan, sehingga semua kegiatan yang dilaksanakan dapat terlaksana dan tercapai dengan baik,” ujarnya.
Disamping itu, potensi Kecamatan di Wilayah Selatan merupakan pertanian dan peternakan yang perlu terus ditingkatkan, agar kita siap menjadi pemain sebagai lumbung padi menghadapi perpindahan Ibu Kota Negara (IKN),” jelas Anang.
Selebihnya, orang nomor satu di Kabupaten Tabalong ini berharap agar para kepala desa dan masyarakat terus meningkatkan dan mengembangkan potensi desa. Selama tahun 2019, 2020 dan 2021, anggaran untuk kegiatan pembangun mengalami keterbatasan dengan diberlakukannya refocusing oleh pemerintah pusat, termasuk Dana Alokasi Khusus (DAK) ditambah lagi dengan pada saat wabah pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), sehingga pelaksanaan kegiatan pembangunan tidak maksimal, termasuk untuk program pekerjaan peningkatan jalan di desa Pamatang.
Di kesempatan itu Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani menjanjikan untuk peningkatan jalan di sepanjang Desa Pamatang dan akan diupayakan dikerjakan di Tahun 2023 mendatang, dengan dukungan dana yang tersedia sebesar Rp2 miliar.
Hadir juga di acara tersebut, para camat yang ada di wilayah selatan Kabupaten Tabalong beserta unsur Forkopimcam, para Kepala Desa dan perangkat desa, para Kepala SKPD Jajaran Pemerintah Kabupaten Tabalong, anggota DPRD Daerah Pemilihan (Dapil) selatan, tokoh masyarakat, tokoh agama serta undangan lainnya. (ros/K-6)