Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan

Space Iklan
BanjarbaruTRI BANJAR

Pembangunan Eks Pasar Bauntung Masih Dikaji

×

Pembangunan Eks Pasar Bauntung Masih Dikaji

Sebarkan artikel ini
hal10 3klmbjb1b
PASAR BAUNTUNG – Walikota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin masih mengkaji rencana pembangunan eks Pasar Bauntung dengan melibatkan investor atau opsi lain. (KP/devi)
Space Iklan

Banjarbaru, KP – Sejak diratakan bangunan eks Pasar Bauntung masih belum difungsikan. Meski ada beberapa wacana pembangunan namun saat ini, progresnya masih dalam tahap kajian Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru.

Walikota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Ariffin menjelaskan, ada beberapa peruntukan lahan eks Pasar Bauntung ke depan, seperti Mall Pertemuan, pemindahan Puskesmas Banjarbaru Selatan hingga pembangunan resistensi untuk air.

GBK

“Jadi ada dua opsi yang disampaikan, insyaAllah dalam waktu dekat ini akan kita rapat kan kembali, opsi mana yang memungkinkan untuk dilaksanakan,” katanya.

Banyaknya opsi ini membuat pihaknya harus secara detail menyusun dan mengkaji, agar bisa dipergunakan masyarakat dengan maksimal. Akhir 2022 lalu, sudah dilakukan pendekatan dengan beberapa pihak swasta, namun setelah dikonfirmasi kembali, nyatanya pendanaan jadi kendalanya.

“Opsi yang disampaikan itu untuk peminjaman, tapi kita tidak memilih opsi hutang ini, tapi kita berdasarkan kemampuan daerah,” katanya.

Menurut Aditya, jika memang ada pihak ketiga yang ingin berinvestasi sangat memungkinkan, dan kajiannya bisa untuk dilaksanakan, kita terbuka untuk siapa saja.

“Tidak ada masalah, yang penting mekanisme, prosedur, dan aturan tetap dijalankan, semuanya kita pertimbangkan, yang mana yang baik itu yang kita putuskan,” ujar Aditya. (dev/K-7)

Baca Juga :  Kapolda Kalsel Pimpin Rapat Koordinasi Ketahanan Pangan di Banjarbaru
Iklan
Iklan