Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hukum & Peristiwa

Aksi Pencurian di Bengkel Terekam Kamera CCTV

×

Aksi Pencurian di Bengkel Terekam Kamera CCTV

Sebarkan artikel ini
5 Pencuri Bengkel 3klm
DITANGKAP WARGA - Warga menangkap pemuda berinisial Y karena mencuri di bengkel di kawasan Jalan Tatah Bangkal. (KP/Andui)

Banjarmasin, KP – Seorang pemuda berinisial Y (25) ditangkap warga Jumat (30/6) karena mencuri di sebuah bengkel.

Kapolsek Banjarmasin Selatan, Kompol Eka Saprianto SIK melalui Kanit Reskrim, Iptu Herjunaidi mengungkapkan, peristiwa pencurian ini terjadi di Jalan Tatah Bangkal RT 34 tepatnya Bengkel Da’an Banjarmasin Selatan, Kamis (29/6) saat warga sedang melakukan pemotongan hewan kurban.

Baca Koran

“Tersangka tidak menyadari aksinya dilihat melalui kamera tersembunyi (CCTV), lalu korban pun langsung melaporkan kejadian ini ke Mapolsekta Banjarmasin Selatan,” katanya.

Keesokan harinya, korban Rida Ansari (38) bersama warga lainnya langsung menangkap tersangka saat berada di Jalan Basirih.

Penangkapan tersangka ini sempat viral di media sosial (medsos).

Oleh warga, tersangka Y sempat dibawa ke Mapolsekta Banjarmasin Barat, namun karena tempat pencurian berada di wilayah hukum Banjarmasin Selatan, lalu tersangka pun diantar ke Mapolsekta Banjarmasin Selatan.

Dari tangan warga Jalan Purna Sakti Jalur 9 Banjarmasin Barat ini, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa dongkrak dan dua batang per besi mobil. (fik/K-4)

Baca Juga :  Konsumsi Alkohol, 8 ABG Diamankan Polsek KPL Banjarmasin
Iklan
Iklan