JALAN Sehat Bergerak bersama warga Banjarmasin Utara dalam rangka memeriahkan Hari ke 78 Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Jadi ke 73 Provinsi Kalimantan Selatan, di depan Museum Wasaka Banjarmasin (Jembatan Banua Anyar) Banjarmasin, Minggu (24/9).
Ribuan peserta dengan menggenakan kaos berwarna kuning membuat jalanan di sekitaran bawah jembatan Banua Anyar dimana tempat dimulainya jalan sehat seketika menjadi ramai.
Istimewanya lagi, Gubernur Kalsel, H. Sahbirin Noor atau Paman Birin turut hadir dalam acara Jalan Sehat tersebut.
Jalan sehat yang menelurusi jalan di wilayah Banjarmasin Utara ini diikuti warga dari semua.
Mulai dari balita, anak-anak, dewasa hingga lansia.
Jalan santai yang diinisiasi oleh Mifta Chairudin Koso, tokoh pemuda Banjarmasin Utara diikuti ribuan warga dengan antusias sembari berharap mendapatkan beragam hadiah
doorprize yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggara.
Berbagai hadiah doorprize diantaranya perabotan rumah tangga, perangkat elektronik seperti mesin cuci, kulkas serta hadiah utama dua unit sepeda listrik, seekor sapi hingga umrah.
Paman Birin juga memberikan hadiah tambahan kepada 30 warga yang beruntung menerima uang sebesar 500 ribu rupiah, 10 orang mendapatkan hadiah senilai 1 juta rupiah, 4 orang mendapatkan 2 juta rupiah, dan satu orang beruntung menerima hadiah sebesar 4 juta rupiah.
“Kebersamaan warga Banjarmasin Utara terutama sekitaran Sungai Gampa, Sungai Jingah, Sungai Andai begitu luar biasa. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan,” kata Paman Birin.
Sementara itu, Mifta Chairudin Koso selaku ketua pelaksana mengatakan, kegiatan jalan santai ini dalam rangka untuk memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia Hari Jadi Provinsi Kalsel.
Selain itu mempererat tali silaturahmi antar sesama warga Banjarmasin Utara terutama sekitaran Sungai Jingah, Sungai Gampa dan Sungai Andai.
“Untuk peserta jumlahnya sekitar 4.000. Selain sehat, intinya agar masyarakat selalu senang, kompak dan silaturahmi tetap terjaga.
Rute ditempuh pun tidak jauh, hanya memutari sekitaran bawah jembatan banua anyar, ke sungai andai dan finish disini lagi dibawah jembatan (Museum Wasaka). Yang jelas kita sangat bersyukur melihat kegembiraan dan antusias masyarakat,” ungkapnya.
Adapun Masniah, salah satu peserta yang berasal dari Sungai Gampa, mengaku senang bisa mendapatkan hadiah tambahan dari Paman Birin.
“Hadiah umroh menjadi cita-cita dan impian ulun meumpati jalan sehat ini, tapi rezekinya di uang tunai haja, Alhamdulillah banar dapat 4 juta dari Paman Birin, terimakasih Paman Birin,” ucap Masniah.(adv/K-2)